Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tekan Harga, HD Street 500 Diimpor Utuh dari India

Dimas Pradopo - Kamis, 4 Desember 2014 | 08:42 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Pasar motor besar (moge) di Indonesia makin ramai dengan hadirnya model baru Harley Davidson (HD), Street 500 yang mengisi kasta entry level pada Rabu (3/12) sore. Yang menarik, produk tersebut dihadirkan utuh, bukan dari Amerika bro.

Hal ini disampaikan oleh Irvino Edwardly Sales & Marketing Director Mabua HD yang menyatakan jika Street 500 didatangkan utuh dari India. "Berbeda dari varian lain yang diimpor dari Amerika, tapi didatangkan utuh dari India," ujarnya.

Meski dilepas dengan harga termurah (Rp 219 juta off the road), dirinya enggan mengatakan jika Street 500 sebagai produk murahan. "Meski dari India, tapi seluruh komponen masih didatangkan dari Amerika. Jadi di India cuma dirakit saja," jelas Irvino.

Lebih lanjut, alasan perakitan dilakukan di India menurutnya untuk efisiensi harganya. "Segmen yang ingin disasar Street 500 lebih luas, konsumen moge pemula dan anak muda pun bisa memilikinya. Sehingga untuk mendapatkan harga kompetitif, kami merakitnya di India," jelasnya.

Untuk urusan aftersales, Youlanda Motoh, GM Marketing Comm. & Club Support MHD menambahkan jika pembeli Street 500 tetap miliki layanan prima seperti model lainnya.

"Semua konsumen HD tidak kami membedakan. Pemilik Street 500 tetap dapat segala fasilitas yang ditawarkan ke konsumen model lainnya. Seperti surat street legal lengkap, garansi dan previlege lain," pungkasnya. (motor.otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa