Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Honda CB150R Street Fire, Keren Dalam Sehari!

Dimas Pradopo - Rabu, 24 September 2014 | 17:55 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Cocok dengan apa yang diidamkannya, Sutrisno, empunya Honda CB150R Street Fire lansiran 2013 ini langsung menggiring tunggangannya ke ARM Motor untuk didandani bergaya Street Fighter (SF).

“Sejak awal menebusnya, saya memang pengin mendandaninya. Tapi cari referensi di internet, media cetak dan beberapa bengkel, ternyata belum banyak yang merombak maupun memodifnya. Nah kebetulan OTOMOTIF pernah membahasnya . Enggak pakai lama, saya langsung mendandaninya,” papar warga Buaran, Jaktim.

No caption
No credit
No caption

Pria usia 28 tahun ini memilih gerai ARM Motor karena bengkelnya dekat dari rumahnya. Selain dekat, bengkel ini juga pernah direview oleh OTOMOTIF.

“Selain itu sekaligus sebagai proyek pembuktian mas bro. Apakah benar atau hanya promo doang, bahwa dengan modal Rp 7 jutaan, ARM Motor sanggup menyulap CB150 ini makin menawan dalam waktu satu hari. Nah setelah saya bertandang ke bengkelnya, ternyata memang benar dan hasilnya memuaskan,” tutup Sutrisno.

No caption
No credit
No caption

Nah seperti apa hasil ubahan yang dilakukan ARM motor pada tunggangan Sutrisno ini? Yuk, langsung merapat ke gerainya di Jl. Rajiman Pengarengan, Pulo Jahe, Cakung, Jaktim. (motor.otomotifnet.com)
No caption
No credit
No caption
Data Modifikasi
Full Bodi : Custom Fiberglass (motif Repsol)
Knalpot : ARM model Akraprovic
Setang : Kawasaki Ninja 150 RR
Pelek : Rossi palang 6 (3.50 x 17 & 3.00 x 17)
Ban : Corsa 100/60-17 & 120/60-17
Tutup kaliper : J Speed
Footstep : NUI
Handgrip : KTC
Handel rem/kopling : Bikers
Estimasi biaya : Rp 7 jutaan
ARM MOTOR (021-91214561 / 0815-8732371)



Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa