Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha RX-K dan RX-King, Duet Maut Sang Raja

billy - Selasa, 5 Maret 2013 | 20:10 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Ada kesamaan antara Waskito Ngubaini alias Merit yang tuner motor balap dengan Dody Sukma. Keduanya, punya selera yang sama dalam modifikasi sang raja meski berbeda generasi. Yakni Yamaha RX-K 1981 dan RX-King 1998.

Mulai dari rona grafis airbrush dari Sikkens yang teraplikasi pada tangki, mesin, termasuk sepatbor depan dan belakang. Bahkan rona airbrush itu senada pula desain grafis stiker yang terpasang pada unit Daihatsu Gran Max Blind van yang mengusung kedua motor itu. Seolah serupa alias kembar. Seolah duet maut yang akan menguasai jalanan. Wuih!

Ketika ditanya soal konsep modif RX-K-nya, Merit yang tubuhnya irit itu tak banyak komentar. Soalnya motor itu hanya biasa digunakan dari rumah ke bengkelnya di Gentan, Sukoharjo, Solo, Jawa Tengah. Singkatnya sih, motor harian saja. Jadi, tak digunakan balapan. Pun dengan Dody Sukma, rekannya. “Mungkin bisa juga digunakan buat berlaga di kontes modifikasi,” kekeh Dody, yang warga Norowangsan, Solo.

Walau begitu, jangan anggap hanya segi tampilan saja yang oke dari kedua motor itu. Soalnya, beberapa komponen spare part engine yang biasa digunakan untuk motor balap, teraplikasi sempurna. Maka bisa juga disebut keduanya kental dengan konsep street racing. Uniknya, beberapa komponen yang ditanam juga memiliki kesamaan. Namun ada pula perbedaan antara keduanya. Artinya walau sepintas mirip, tapi enggak mirip juga. Tuh kan bingung!

No caption
No credit
No caption

Enggak percaya? Tuh, lihat karburatornya. Gambot bro. Keduanya ditanam Keihin 34 mm, dengan sistem open filter. Maka ketika gas spontan Daytona dibetot, suara ngooookkkk....kencang, bakal hadir. Motor pun ngacir seperti kesetanan membakar jalanan. Hehehehehe...

Pun dengan knalpot, keduanya pede mengaplikasi model 3V3. Hanya beda merek saja. Satu lagi yang katanya sama, yakni sistem pengapian yang gunakan. Yaitu, magnet racing Yamaha YZ125. Begitu juga dengan sokbreker belakang. Kayaknya sama-sama dari YSS.


Yang beda, terlihat di areal setang. RX-K Merit, tampak mengaplikasi setang jepit. Serta dibumbui stabilizer yang dipasang di kiri bawah tangki. Ketika dicoba, handling makin mantap. Oh ya, segi pengereman juga beda bro. Utamanya di buritan. Merit memasang perangkat cakram komplit yang dicomot dari limbah Yamaha Touch. Tampak simpel karena lingkar cakram enggak terlalu besar.

Satu lagi, head silinder yang terpasang berbeda. Dody setia memasang head Yamaha RX-Z. Sedang Merit menanam kop Yamaha YZ yang modelnya ngetop kayak nanas dibelah. Nah, sekarang kencang mana?

Dijajal dong bro! (motorplus-online.com)


DATA MODIFIKASI
Yamaha RX-K Merit
Ban depan : FDR 80/90-18
Ban belakang : Battlax 80/90-17
Yamaha RX-King Dody
Ban depan : IRC 2,75 x 18
Ban belakang : IRC 3,00 x 18
 

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa