Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!

Dimas Pradopo - Senin, 27 Oktober 2014 | 18:34 WIB
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
TYO
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!

Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
TYO
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!

Sok depan maupun belakang, mampu meredam dengan maksimal guncangan akibat kontur jalan yang enggak rata dan tetap stabil digeber pada trek lurus

Jakarta
- Vespa GTS Super 150 3V i.e dikenal dengan tampilannya retro dan lebih eksentrik dibanding skuter Vespa lainnya. Sebelumnya tipe seperti ini, nongol dengan kapasitas mesin 250 dan 300 cc.

Bagaimana rasanya mengendarai GTS Super 150 3V i.e yang baderolnya Rp 39,85 juta ini di Jakarta? OTOMOTIF berkesempatan test ride unit tes dari PT Piaggio Indonesia yang mesinnya bersilnder tunggal dengan 3 klep dan suplai bahan bakarnya bersistem injeksi.

Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
TYO
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
Terbayang rasa yang nyaman, saat duduk di jok berdimensi lebar milik GTS Super 150 3V i.e. Memang terasa lebih santai dengan desain jok yang seperti itu, namun rasanya jok tersebut masih terlalu keras.

“Saat berkendara dengan desain jok seperti itu, riding-nya enggak terlalu memaksakan. Bahkan bisa nyantai, meski yang dibawa Vespa berbadan bongsor,” kata Tester OTOMOTIF.

Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
TYO
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
Fitur footstep bagi boncenger, memang unik dan bisa diandalkan. Namun sebenarnya itu, mengurangi keakraban rider dan boncenger yang sudah biasanya dihadir oleh produk Vespa terdahulu.

Menapakkan kaki di dek GTS Super 150 3V i.e yang lebar, memang makin bikin santai saat berkendara. Tapi dengan postur tubuh yang kurang dari 170 cm, badan butuh menyesuaikan saat berhenti di lampu merah.

Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
TYO
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!

Footstep desainnya cukup unik namun bermanfaat

Badan sih memang bongsor, namun GTS Super 150 3V i.e cukup terkendali saat melintas di jalanan Jakarta yang kadang macet, namun juga kadang lengang. “Bisa jadi andalan untuk teman kencan tiap hari di Ibukota,” papar sang tester.

Jok memang keras, namun itu bisa diredam dengan kemampuan sok depan maupun belakang. Meredam dengan maksimal guncangan akibat kontur jalan yang enggak rata dan tetap stabil digeber pada trek lurus.

Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
TYO
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!

Dek lebar mendukung riding position yang lebih santai
Getaran mesin memang enggak terasa sampai tangan dan itu mengartikan bahwa redaman terhadap menjadikan rider nyaman mengendarai. Namun terdengar sedikit kasar di bagian mesin samping alias CVT, terutama saat di putaran mesin rendah. 
 
Lanjut ke konsumsi bahan bakar. Untuk mendapatkan data yang akurat, Tester pakai metode per 1 liter, ini dilakukan sebanyak tiga kali agar dapat mengetahui sejauh mana Vespa GTS ini dapat berjalan.

Rute perjalanan untuk pengetesan dari Jakbar sampai Bintaro, Tangerang dengan kecepatan rata-rata 60 km/jam. Dan memakai bahan bakar Pertamax. Hasilnya, total jarak tempuh per liternya mencapai 35 km. (motor.otomotifnet.com)

Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
TYO
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!
TYO
Test Ride Vespa GTS Super 150 3V i.e, Kenyamanannya Okelah!


Data Akselerasi

0-60 km/jam : 6.9 detik
0-80 km/jam : 13,4 detik
0-100 km/jam : -
0-100 meter : 8,5 detik
0-201 meter : 13,4 detik
0-402 meter : 21,8 detik
Top Speed Spidometer : 113 km/jam
Top Speed Racelogic : 99,5 km/jam

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa