Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

First Ride Honda Blade 125 FI, Makin Mirip Supra 125 FI

billy - Rabu, 2 April 2014 | 15:48 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Akhirnya PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi mengenalkan Honda Blade 125 FI pada Jumat (28/3) kemarin. Motor yang identik dengan kecepatan tersebut kini tampil lebih fresh dengan mesin bertenaga.

125 FI? Yup, AHM merilis Honda Blade model anyar ini dengan mesin baru yang punya kapasitas lebih besar, yakni 125 cc. Tapi mesin ini diklaim punya konsumsi BBM yang baik. “Kami ingin tingkatkan citra Honda Blade di segmen bebek menengah dengan konsumsi BBM yang baik, tampilan sporti dan performa prima,” kata Agustinus Indraputra, GM Marketing Planning and Analysis Division AHM.

No caption
No credit
No caption

Melirik tampilannya sepintas enggak banyak perubahan, masih tampil sporti dengan banyak sudut tajam di tiap bagian bodi. Coba tengok bagian headlamp yang kini tampil lebih sipit. Leg shield model 3D lebih modern dan kuatkan aura sporti motor yang dibintangi Marc Marquez ini.

Lalu panel meter kini tampil lebih besar dan komplet. Tampilan iluminasi warna biru pada spidometer lebih modern. Di bagian kanannya berisi posisi gigi perseneling dan indikator lampu sein kanan. Sebelah kiri berisi fuel meter, indikator check engine, lampu sein kiri dan indikator lampu jauh.

No caption
No credit
No caption

Tangki BBM lebih besar, makin jarang isi bensin. Suspensi tak jauh beda dan sudah pakai disk brake belakang.

Riding position nyaman dengan posisi duduk lebih rendah sehingga lebih mudah digunakan semua orang. Kaki menapak sempurna, malah cenderung sedikit menekuk untuk rider berpostur 172 cm. Sayang posisi kick starter mengganggu, modelnya terlalu menonjol keluar dan suka nyangkut ketika kaki mau turun, persis Honda Supra 125 FI. Harus direvisi nih.

Seperti sudah dijelaskan, mesin menggendong 4-tak 125 cc SOHC PGM-FI. Mesin ini identik dengan milik Honda Supra 125 FI. Bertenaga 10,1 dk dengan torsi 9,3 Nm yang serupa milik Supra 125 X. Sementara model sebelumnya hanya mengandalkan mesin 110 cc dengan karburator yang mengeluarkan daya 8,4 dk dan torsi 8,15 Nm.

No caption
No credit
No caption

Mencicipi performa Honda Blade 125 FI di area test ride, sebelas duabelas dengan Honda Supra 125 FI. Tapi diklaim ada beda di timing pengapian untuk mendapatkan power mesin lebih responsif di putaran bawah.

Bicara handling, motor ini termasuk lincah dan nurut. Tikungan-tikungan sempit di jalur test ride mudah dilewati. Bahkan ketika berboncengan enggak ada gejala limbung. Redaman suspensinya terbilang lembut, pastinya nyaman dipakai berkendara sehari-hari.


Gimana performa sesungguhnya dan konsumsi bahan bakarnya ya? Tunggu ulasan lengkapnya ya! (motor.otomotifnet.com) 

Data Spesifikasi:
Tipe mesin : 4 tak SOHC 2 klep PGM-FI
Diameter x langkah: 52,4 mm x 57,9 mm
Volume mesin: 124,89 cc
Perbandingan kompresi: 9,3 : 1
Daya maksimum: 10,1 dk / 8.000 rpm
Torsi maksimum: 9,3 Nm / 4.000 rpm
Tranmisi : 4 percepatan
Kapasitas tangki BBM: 4 liter
Dimensi (PxLxT): 1.902 x 707 x 1.103 mm
Berat kosong: 106 kg (double disk brake) 104 kg (single disk brake)
Tipe rangka: Tulang punggung
Sok depan : Teleskopik
Sok belakang: Lengan ayun suspensi ganda


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa