Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang LED Bar Headlamp di Yamaha Xeon RC, Stylish Ala Audi!

Dimas Pradopo - Minggu, 5 Oktober 2014 | 10:22 WIB
Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC
Otomotifnet.com
Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC

 
Otomotifnet.com - Mobil-mobil keluaran baru banyak yang sudah dipasangi LED sebagai pemanis lampu utama. Salah satunya, Audi. Sehingga fitur lampu kecil tersebut bisa digunakan siang atau malam hari. Malahan, buat lampu tambahan bagi kendaraan lain. Kalo dipasang di motor keren gak, ya?

Pasti keren, bro! Mau tahu cara aplikasinya? Sebelum memasang, kelebihan 'komponen bersinar' itu hanya mengeluarkan daya yang cukup kecil. Yakni, sebesar 3-6 watt, lho! Gak bikin aki tekor, kan! Karena arus yang dibutuhkan juga enggak terlalu gede.

Instalasinya bisa dilakukan ke semua headlamp tunggangan, karena panjang LED bisa dipotong dan bisa disesuaikan bentuk reflektor alias fleksibel, bro! LED tadi dimasukkan ke dalam karet khusus semacam sarung lampu kecil tersebut, sehingga gak terlihat komponennya.

Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC
Otomotifnet.com
Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC

  "Namanya LED BAR (gbr.1). Karena cahaya yang dikeluarkan rata dan gak terlihat titik-titik. Ini perkembangan lampu LED dari mobil yang bisa diaplikasikan ke motor. Harganya Rp 150 ribu per satu ruang headlamp," papar Wira Sentosa, spesialis LED.

 Jika headlamp besutan ada dua lampu dikenakan Rp 300 ribu, beres! Seperti diaplikasikan ke skutik konsumen owner SACS Asia Jaya, daerah Pondok Gede, Jaktim itu. Yamaha Xeon RC keluaran 2013 yang terlihat lebih stylish pada headlamp-nya.

Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC
Otomotifnet.com
Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC

Proses pengerjaan seperti mengadopsikan projector HID. Melepas semua peranti lampu utama dari bodi. Dilanjutkan membuka mika lampu besutan pake alat pemanas alias heatgun. Setelah dibuka, di bagian bawah LED BAR diberikan lem perekat (gbr.2).
Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC
Otomotifnet.com
Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC

"Tujuannya agar menempel saat ditekuk ke reflektor. Jadi, komponen itu bisa dibentuk reflektor atau sesuai keinginan. Trus, bikin jalur keluar buat kabel LED. Enaknya jangan sampai terlihat, bikin tampilan headlamp kurang bagus. Nantinya lubang itu juga ditutup perekat biar air gak masuk (gbr.3)," jelas pria ramah ini.

Buat menyalakan lampu tersebut gak perlu bikin sakelar baru. Cukup disambungkan langsung ke kabel lampu senja atau kota. Dengan cara mengelupas atau mencoak bungkus kabel, bisa juga disatukan ke soket lampu senja, warna hijau dan cokelat.

Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC
Otomotifnet.com
Pasang LED Bar di Yamaha Xeon RC

Biar aman, sambungan ditutup slang bakar atau isolasi hitam (gbr.4). Selesai deh, tinggal pasang lagi relfektor lampu skutik garpu tala itu seperti semula. Hasilnya kayak ini, deh!

Wuih, keren, bro!


SACS Asia Jaya : 08161815195

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa