Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Atasi Drat Baut Slek, Pakai Recoil Aja Bro!

Dimas Pradopo - Selasa, 16 September 2014 | 11:38 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Nih bahan untuk recoil, bahan bajanya kuat dan recoil enggak mudah lepas

Jakarta - Drat baut yang slek pasti ngeselin bro, sambungan antar part motor jadi enggak bisa diikat kencang. Lebih nyebelin lagi kalo drat busi atau pembuangan oli yang slek. Kompresi bocor dan oli netes-netes tuh. Dijamin bikin pusing kepala hehehe...
No caption
No credit
No caption

Ukuran lubang yang bisa diperbaiki beragam, makanya ukuran bahan recoil pun punya berbagai ukuran

Cara perbaiki drat yang slek sudah bukan jamannya pakai trik overbos, tapi pakai trik recoil. “Pakai model spring, di mana lubang yang slek itu diisi per berbahan baja, terus per ini akan mengunci sempurna di lubang drat yang slek tadi. Untuk lubang busi dijamin deh kompresi enggak akan bocor,” buka Toga Fantiarso, dari Gas Motor (GM).

No caption
No credit
No caption

Lubang yang dratnya slek harus dibor terlebih dulu untuk hilangkan sisa-sisa drat atau patahan baut jika ada, kemudian di-tapping


Kelebihan pakai recoil material di sekitar lubang drat jadi enggak tipis. “Misal jika di-overbos lubang drat dari 10 mm jadi 12 mm, sementara recoil cukup jadi 11 mm. Ukurannya diameter lubang ya, bukan kepala baut yang dipakai,” papar pebengkel di Jl. Bhineka, Ciganjur, Jaksel ini.

No caption
No credit
No caption

Proses pemasangan per baja dengan cara diputar pakai alat khusus


Selain lubang drat busi dan pembuangan oli mesin, teknik recoil ini bisa diterapkan ke semua ukuran lubang drat yang rusak, mulai dari lubang baut CVT, crankcase, dan lainnya. Ukuran lubang yang bisa diperbaiki mulai dari 6 mm, 8 mm, 10 mm, 12 mm, 14 mm dan ukuran-ukuran lainnya. Ketika OTOMOTIF minta dicontohkan, proses pengerjaan cukup 5 menit untuk setiap lubangnya. Jelas lebih efisien soal waktu nih.


Beginilah hasil recoil, lubang yang slek sudah punya drat baru tuh

Ngomongin biaya, Toga mematok mulai dari Rp 25 ribu untuk lubang ukuran 6 mm. Jika lubang drat yang harus diperbaiki makin banyak, ongkos per lubang bisa lebih murah lagi. Untuk recoil lubang busi semua motor kena Rp 50 ribu. Buruan deh benerin lubang yang slek bro.  (motor.otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa