Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih Panduan Seting Answer Back System Honda New Vario FI

Dimas Pradopo - Kamis, 24 April 2014 | 14:10 WIB
No caption
No credit
No caption

1. Pencet remot yang lama saat kontak on, LED merah berarti silent, hijau bersuara
 
Jakarta - Honda New Vario FI dibekali fitur answer back system. Sebuah fitur untuk memudahkan mencari posisi motor saat di parkiran, cukup pencet remot maka sein akan berkedip diiringi suara. Sangat berguna kalau parkir di lahan yang luas, dan kita lupa di mana posisi motor berada. Jangkauannya sekitar 20 meter tergantung kondisi lingkungan.

Asyiknya lagi fitur ini bisa dioprek, suara bisa diatur dan remot juga bisa ditambah. Mau tahu caranya? Simak terus ya.

Silent
Paling gampang adalah mengatur suara jadi silent atau tetap bunyi. Caranya saat posisi kontak on pencet tombol remot beberapa detik. Jika LED menyala merah maka sudah silent, mengembalikan jadi bersuara pencet lagi yang lama, jika LED berubah hijau artinya telah bersuara.

Registrasi Remot
Satu motor ternyata bisa pakai 3 remot. “Misal bapak, ibu dan anaknya mau pakai remot sendiri-sendiri, bisa ditambah,” terang Endro Sutarno, instruktur Astra Honda Training Center. Karena saat beli motor cuma dapat 1 remot, maka sisanya bisa beli di AHASS dengan harga HET Rp 150 ribu.

Lalu bagaimana biar remot baru bisa konek? Ternyata harus diregistrasi ke motor, tepatnya dikoneksikan dengan receiver-nya.

Begini caranya, putar kontak on dilanjutkan pencet tombol remot satu kali, lalu matikan lagi kontaknya. Begitu dilakukan sebanyak 3 kali. Kemudian setelah putar kontak ke on yang keempat, banyaknya pencetan remot dilakukan sesuai urutan remotnya, “Kalau remot kedua ya dipencet dua kali,” imbuh Endro sambil bilang kalau bingung bawa saja motor ke AHASS.

Reset Remot
Bisa registrasi tentu bisa pula direset, misal remot mau dipakai ke Vario FI yang lain. Caranya mirip, hanya saja pencetan remot empat kali. Jadi setelah kontak on, pencet tombol remot empat kali lanjut kontak off, begitu dilakukan secara terus-menerus sebanyak tiga kali, yang keempat juga pencet empat kali. Sudah enggak konek lagi deh.

Volume
Selain silent, suara dari buzzer juga bisa diatur mau keras atau lirih. Caranya mirip registrasi, cuma pencetan remot hanya dua kali. Jadi putar kontak ke on, lanjut pencet remot dua kali dilanjutkan putar kontak ke off. Begitu dilakukan secara berturut-turut sebayak 3 kali, kemudian setelah kontak on keempat tinggal pilih volume yang diinginkan dengan memencet remot pelan-pelan. Kalau sudah cocok matikan kontak, beres deh.

Nada
Nada atau tone ternyata juga bisa dipilih, yaitu bip-bip, bip-bip-bip atau biiippp-biiippp. Bagaimana memilihnya? Masih memainkan kontak dan tombol di remot. Kali ini setelah kontak on lanjut pencet tombol remot 3 kali, lalu matikan kontak. Begitu lakukan sebanyak 3 kali, kemudian setelah kontak on yang keempat pencet remot untuk memilih nada.

Yang perlu jadi catatan, kalau belum biasa memang agak susah, tapi setelah dicoba lama-lama bisa juga kok. Kalau tetap gagal juga, seperti disarankan Endro, bawa saja ke AHASS terdekat, hehee… (motor.otomotifnet.com) 

No caption
No credit
No caption
2. Dengan ketepatan jumlah pencetan diiringi kesabaran pasti bisa mengatur tone dan volume.

No caption
No credit
No caption

3. Remot pakai baterai jenis CR 2025 3 Volt, berpelindung karet remot ini water resistant, aman dari cipratan air.

No caption
No credit
No caption
4. Posisi receiver ada di balik bodi sebelah kanan, berbentuk kotak hitam.

No caption
No credit
No caption
5. Kalau ini buzzer yang ngeluarin suara, ada di dekat receiver.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa