Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Substitusi Gir Bajaj, Ada Untuk Semua Varian!

billy - Rabu, 5 Februari 2014 | 15:20 WIB
No caption
No credit
No caption


Gir set dari Indoparts, Scorpion dan XLN modelnya seperti standar motor. Gir set Sinnob, punya kualitas bagus tapi harganya lumayan nih.
Jakarta - Pabrikan Bajaj Indonesia tutup, wah bakalan langka nih spare-part motor Bajaj? Padahal gir set gue sudah minta ganti nih, gimana dong?” tanya Rieki, salah satu pengguna Bajaj Pulsar yang kebingungan.

Tenang, meski pabrikan tutup, spare-part tetap tersedia banyak kok di bengkel khusus Bajaj yang semakin banyak tersebar.

Selain part genuine, beberapa merek seperti Indoparts, Scorpion, Sinnob dan XLN juga punya line-up gir set untuk motor Racikan Bajaj. “Indoparts sih yang biasa gue tawarkan, ada untuk Pulsar 180 UG4 dan 200,” buka Krisna, owner XO Motoshop. Kalo masalah harga, dipatok Rp 240 ribu bro. Untuk Pulsar 180 UG3 malah lebih murah, cuma Rp 150 ribu tuh.

Terus untuk tipe di bawahnya seperti Bajaj Pulsar 135LS gimana tuh? “Ada merek Scorpion kok, harganya Rp 225 ribu,” timpal pria bermarkas di Jakbar ini.

Lain lagi dengan Cahyadi dari bengkel The Pulsars di Depok, dia menyediakan gir set merek Sinnob dan XLN. “135LS biasa pakai XLN kalo di sini dengan harga Rp 210 ribu, untuk UG4 dan P200 pakai Sinnob (Rp 580 ribu),” kata Om Cay, sapaannya.

Terus gimana untuk Bajaj XCD? “Buat XCD ada Indoparts, atau kalo memang susah ditemui, gir set bisa beli ketengan ketika keadaan darurat. Misalnya untuk Bajaj XCD gir depan-belakang pakai punya Honda Supra X, rantainya dari Suzuki Satria F bisa,” papar Om Cay. Untuk Pulsar 135LS gir depan Supra, gir belakang GL dan rantainya Satria F tapi panjang rantai disesuaikan lagi.

Tapi ada yang harus diperhatikan ketika membeli gir set secara ketengan. “Perhatikan kode rantainya, jangan sampai gir sudah ketemu ehh malah ukuran rantainya yang kebesaran atau kekecilan,” kata pria ramah ini.

Untuk varian Bajaj XCD, Pulsar 135LS dan Pulsar 180 UG3, ukuran rantainya 428. Sementara untuk tipe lain seperti Bajaj Pulsar 180 UG4, Pulsar 200 dan Pulsar 220 ukuran rantainya 520. (motor.otomotifnet.com)

Tabel ukuran rantai dan gir
XCD : 14-36 / 428
Pulsar 135LS : 15-43 / 428
Pulsar 180 UG3 : 15-43 / 428
Pulsar 180 UG4 : 15-39 / 520
Pulsar 200 : 15-38 / 520
Pulsar 220 : 15-36 / 520

 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa