Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Perawatan Aki Motor, Resep Aki Awet Muda

billy - Senin, 11 Maret 2013 | 10:16 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Peran aki motor sangat vital diperlukan sebagai sumber utama kelistrikan. Untuk itu, perlu dipahami lagi soal perawatan aki motor, terutama aki tipe basah. Karena sedikit berbeda dengan aki kering yang sangat mudah dalam perawatan.

Biasanya usia pemakaian aki basah di motor, idealnya dua tahun. Namun belakangan ini, sering terdengar kasus tentang umur yang singkat di aki dengan jangka sekitar satu tahun. So, simak tips ini agar aki basah tetap bisa awet muda.

Pertama, dalam mengisi air aki yang bening itu ada aturannya. Disarankan agar pengisiannya tidak sampai melebihi batas maksimal tanda upper yang tertera di bagian sisi aki.

“Jika sampai lebih, kemungkinan akan terjadi karat akibat kadar oksidasi yang tinggi antara besi di dalam aki dengan cairan aki yang mengandung H2SO4 yang mengandung asam. Ini bisa bikin aki tak awet,” cuap Suhendi, juragan bengkel Perjuangan Motor (PJM) di Jl. Perjuangan No. 70, Cirebon, Jawa Barat.

Faktor lain, bisa disebabkan kekurangan air aki. Jika isi air aki berkurang selama digunakan, itu masih dianggap wajar dan normal. Karena adanya penguapan akibat proses pengisian berlangsung. Yang pasti kita harus teliti dengan melakukan pengecekkan minimal satu bulan sekali, untuk mengukur batas maksimal. Jangan sampai dibawah garis lower.


Pasalnya, kandungan H2SO4 itu tidak menguap. Hanya air dan H2O saja yang berkurang. Kalau sampai kering, nantinya akan merusak sel aki akibat beroksidasi dengan udara. Hasilnya malah akan membuat rontok di bagian besi dalam aki.

Faktor ketiga, sobat kudu teliti dengan lubang ventilasi di bagian sisi atas aki. Di aki basah, lubang ventilasi ini berfungsi untuk sirkulasi dan saluran pembuangan. Karena arus listrik yang dihasilkan aki akan menyebabkan panas. Maka itu, jangan sampai lubang ini tersumbat atau posisi selangnya terjepit.

“Akibatnya bisa fatal jika tersumbat. Karena arus yang terlalu kuat tanpa udara, aki bisa sampai meledak,” jelas Hendi, sapaan akrabnya yang hobi adventure ini.

Yang keempat, jangan sampai terdapat banyak kerak pada bagian terminal aki. Karena akan sulit dan menghambat jika dibuka. Jadi harus segera dibersihkan. Caranya, juga mudah kok. Cukup disiram dengan air panas agar kerak cepat luntur dan baut dengan mudah bisa dibuka.

Jangan lupa olesi kedua baut dengan gemuk yang bersifat seperti gel dan anti karat. Sehingga baut akan mudah dibuka nantinya. (motorplus-online.com) 


Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa