Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ragam Radiator Coolant, Titik Didih Lebih Tinggi Dari Air

Dimas Pradopo - Senin, 27 Juli 2015 | 20:01 WIB
Ragam Radiator Coolant, Titik Didih Lebih Tinggi Dari Air
Dok OTOMOTIF
Ragam Radiator Coolant, Titik Didih Lebih Tinggi Dari Air

Ragam Radiator Coolant, Titik Didih Lebih Tinggi Dari Air
Dok OTOMOTIF
Ragam Radiator Coolant, Titik Didih Lebih Tinggi Dari Air

Ragam radiator coolant aftermarket di pasaran, banyak banget!
Jakarta - Kualitas radiator coolant sangat berpengaruh pada pendinginan mesin.
 
Makanya kualitasnya wajib selalu diperhatikan seperti diterangkan di bagian perawatan.
 
Selain bawaan atau rekomendasi pabrik, banyak juga ditemukan radiator coolant aftermarket.

Yang perlu dicatat, sebaiknya jangan mengisi radiator pakai air biasa, dikhawatirkan akan menimbulkan karat karena mengandung logam.

 
Selain itu titik didih air biasa hanya 100° C, sehingga volumenya akan cepat habis karena menguap jika suhu mesin sering tinggi.
 
Beda dengan radiator coolant yang titik didihnya jauh lebih tinggi dari air biasa.

“Kecuali untuk balap tidak diperbolehkan pakai coolant. Pasalnya, coolant licin dan kalau ada tumpahan di aspal bisa menyebabkan pembalap terjatuh. Makanya, harus memakai air biasa,” ungkap Angga Kurniawan, bos Anjany Racing di daerah Kelapa Dua, Jakbar.

Kandungan radiator coolant sendiri meliputi air, ethylene glycol, anti karat dan bisa ditambah anti kerak dan antifoam.

 
Ethylene glycol merupakan unsur terpenting, karena fungsinya untuk menaikan titik didih dan menurunkan titik beku air.
 
Pada daerah tropis seperti Indonesia, fungsinya lebih ke menaikkan titik didih (di atas 100° Celcius). Karena di Indonesia tidak ada musim salju. (otomotifnet.com)


Hasil Komparasi Radiator Coolant klik di sini

Jadwal ganti coolant
Honda : 10.000 km                       
Yamaha : 9.000 km
Kawasaki : 15.000 km

Harga radiator coolant         
Engine Ice   / -124 0 C / Rp 350 ribu
Motorex M  3.0 / - 33 0 C / Rp 150 ribu
Motorex M 5.0 / - 33 0 C / Rp 140 ribu
Prestone / +126 0 C / -18 0 C / Rp 30.500
Wurth Coolant / - / Rp 45 ribu
Long Coolant / - / Rp 25 ribu
Jumbo / - / Rp 20 ribu
Yamacoolant / - / Rp 31 ribu
Honda coolant / 120 0 C / Rp 20 ribu

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa