Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Uang Rp 7 Jutaan, Bisa Bawa Pulang Suzuki New Smash SR 2008 (Second)

Editor - Jumat, 16 April 2010 | 10:30 WIB
No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Penampilan New Smash SR begitu sporti. Bodi langsing terlihat aerodinamis, dipadu striping bergaris tegas menambah aura sporti. Mesin yang digendong cukup bertenaga dan minim masalah. Cocok untuk kawula muda.

Detail kecil seperti ulir sokbreker yang dicat warna-warni, sangat menarik perhatian ketika di jalanan. Pada knalpot ada detail menarik, yaitu penahan panas di dekat pijakan kaki dari pelat berlubang yang juga dikrom. Pelek berpalang 5 pun menunjang unsur sporti.

Performa mesin 110 cc yang didapat dari piston berdiameter x langkah 53,5 x 48,8 mm, cukup untuk diandalkan. Tenaga mencapai 8,3 dk/8.000 rpm dengan torsi 8,23 Nm/8.000 rpm. Melihat data tersebut, karakter mesin bertenaga di putaran atas, konsekuensinya cukup haus bahan bakar.

Mengingat usia yang mencapai 2 tahun, tentu cukup banyak komponen yang aus. Alhasil, jika meminang ada baiknya lakukan servis besar agar performa kembali andal, sehingga bensin jadi lebih irit.

Saat dibongkar, ada baiknya sekalian mengganti per sentrifugal bawaan motor pakai milik Yamaha F1Z-R.

“Standarnya terlalu keras, untuk jalan butuh putaran mesin tinggi, respon jadi terasa lambat,” terang Agustinus P dari bengkel Nero Speed di Sumampir, Purwokerto, Jateng.

Pasaran Smash seken saat ini cenderung lesu. “Dibanding rival, harganya cukup jatuh,” ujar Edo, pedagang motkas dari gerai Panca Makmur di kawasan Ciledug, Tangerang.

Namun hal ini memberikan satu keuntungannya tersendiri, cocok bagi yang berdana cekak namun ingin motor kondisi segar.

Motor dengan berat kotor hanya 96 kg, keluaran tahun 2008 saat ini ditawarkan hanya Rp 7 juta. Itu masih bisa ditawar, tentu saja bisa ditebus dengan cara kredit dan uang muka yang terjangkau.

Orisinal KW
Kampas rem depan 25.000 15.000
Kampas rem belakang 18.000 -
Kampas Kopling 95.000 -
Keteng
50.000 -
Busi 10.000 -
Piston dan Ring
95.000 -
Gear Set
115.000 95.000
Sumber: MMR Motor Jl.Marga Satwa No 32 Warung Buncit Jaksel

 
Penulis/Foto: Aant / Aant

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa