Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Preview Tabloid OTOMOTIF Edisi 50, Liputan Lengkap MPV World!

Dimas Pradopo - Kamis, 16 April 2015 | 11:27 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Pada edisi 50/XXIV yang merupakan edisi terbaru (16-22/4), OTOMOTIF mengangkat MPV sebagai tema utama dengan nama MPV World. Berisi liputan awak redaksi OTOMOTIF beserta keluarga ataupun teman yang menjajal MPV untuk liburan dengan bermacam-macam rute dan tujuan. Ada 19 unit MPV yang disajikan dalam ulasan kali ini.

Berisi tentang impresi berkendara, dan tes terlengkap tentang mobil keluarga ini. Salah satunya menghitung konsumsi bahan bakar dengan metode eco drive (kecepatan konstan 60 km/jam). Selain itu, buat yang ingin membeli MPV, disertakan pula simulasi hitungan kredit (leasing), diskon harga mobil, besaran pajak (PKB/Pajak Kendaraan Bermotor), maintenance cost selama 2 tahun (20 ribu km) hingga biaya operational cost per km (perhitungan harga BBM dibagi dengan konsumsi BBM konstan 100 km/jam). Pokoknya lengkap, kap, kap, kap deh...

Fenomena MPV (Multi Purpose Vehicle) di Tanah Air memang luar biasa. Mobil yang memiliki daya tampung 7 orang ini menjadi primadona rakyat Indonesia. Dari data Gaikindo 2014, pangsa pasar MPV terbukti mendominasi hingga mencapai 60 persen lebih.



Meski penjualan tahun ini melambat, pabrikan tetap percaya penjualan MPV masih akan menjadi primadona hingga 10 tahun ke depan. Gimana pabrikan gak tergiur, Mitsubishi saja katanya berencana memproduksi LMPV pada tahun 2017 di Tanah Air.

Artinya, potensi pasar MPV masih besar dan masih jadi prioritas keluarga Indonesia. Apalagi pilihan modelnya sudah beragam, dari low, medium hingga upper MPV ada semua.

Selain liputan lengkap MPV (Multi Purpose Vehicle), disasjika pula tuisan menarik lainnya. Seperti komparasi Suzuki Satria F150 dengan Yamaha MX King 150. Lalu ada juga ulasan tentang first drive Toyota Vellfire ZG 2015. Serta tidak ketinggalan modifikasi mobil dan motor serta tips dan trik menarik lainnya.

Jangan sampai ketinggalan... (motor.otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa