Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih, Rute Terlarang Buat Motor Desember Mendatang

Dimas Pradopo - Selasa, 11 November 2014 | 19:19 WIB
No caption
No credit
No caption



Jakarta - Seiring pengumuman untuk melarang melintasnya sepeda motor di kawasan Bundaran HI, ada titik-titik di Jakarta yang "haram" hukumnya dilindas oleh sepeda motor.  Mana saja kawasannya?

Rute-rute yang tidak boleh dilalui motor sepanjang dari HI ke Harmoni dan sebaliknya. Jika dari persimpangan seperti dari Tanah Abang ke Kebon Sirih atau dari Medan Merdeka Barat ke Jalan Budi Kemulian masih dibolehkan.

Ini artinya pengendara motor dilarang melintasi bagian depan, Kedutaan Jepang, Hotel Pan Pacific, gedung Museum Nasional dan Sarinah.

“Kalau menyeberang boleh, menelusuri jalan itu yang enggak boleh. Larangan ini tidak berlaku kepada motor petugas pengawal dan polisi lalu lintas,” ungkap M. Akbar, Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menimpalkan jika pihaknya baru membatasi Harmoni sampai ke Bundaran HI. "Jadi, motor bisa lewat belakang dan nanti akan kami perluas (jangkauan pembatasan sepeda motor) ke Gajah Mada, Hayam Wuruk, Blok M, kalau bus tingkatnya datang lagi," kata Basuki. (motor.otomotifnet.com) 


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa