Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komunitas Macan Besi Indonesia Sambangi Pabrik ban Corsa

Dimas Pradopo - Sabtu, 18 Oktober 2014 | 13:30 WIB
No caption
No credit
No caption


Cikarang - PT Multistrada Arah Sarana (MASA), selaku produsen ban motor Corsa dan Achilles, mengadakan kunjungan pabrik (factory visit) bersama komunitas ke fasilitas pabrik mereka di kawasan Cikarang, Bekasi belum lama ini.

Dalam acara ini, pihak MASA mengundang komunitas motor, Macan Besi Indonesia (MBI). Sebanyak 75 peserta dari anggota MBI se-Jabodetabek hadir dalam kunjungan kali ini.

Dengan luas pabrik kurang lebih 50 hektar, peserta diajak berkeliling secara estafet melihat proses pembuatan ban dari bahan mentah (raw material) hingga siap untuk dipasarkan.

“Kesempatan kali ini, kami ingin memberikan pengetahuan kepada  teman-teman komunitas dan umumnya masyarakat, tentang proses pembuatan ban dari awal hingga siap untuk digunakan di kendaraan.,”jelas Agung Cahyono, Brand Activity 2W, PT MASA.

Setiap bulannya MASA bisa memproduksi hingga 16.000 ban motor dan 30.000 ban mobil. Sebagian hasilnya tersebut juga diekspor ke-13 negara yang ada di Asia, Amerika dan Eropa.

“Terdapat teknologi yang canggih dan modern di pabrik ini, serta memiliki sumber daya manusia yang berkualitas dan profesional dalam memproduksi ban. Setiap tahunnya produksi kami meningkat dan berkembang,” ujar Taufik Hidayat, Foreman Couring MC, PT MASA.

“Setelah kami berkeliling untuk melihat langsung produksinya, Achilles dan Corsa mampu meyakinkan kualitas dari produknya,” ujar Iyan Evan, Ketua Umum, komunitas motor Macan Besi Indonesia. (motor.otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa