Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Auxilia Paramita, Makin Waspada di Jalan dan Idolakan Marc Marquez

Dimas Pradopo - Jumat, 27 Juni 2014 | 12:43 WIB
No caption
No credit
No caption



Jakarta
- Jangan pernah menyibukan diri dengan hal yang tidak penting jika sedang berkendara, pesan Auxilia Paramita. Ini bukan kampanye safety, tapi pelajaran berharga yang diperoleh dara kelahiran Lampung 25 Mei 1985.

Presenter Highlights MotoGP dan pembawa acara infotainmen disalah satu TV swasta ini pernah menyundul motor karena keteledorannya saat mengendarai mobil.

“Waktu berhenti di lampu merah, aku sempat mengambil barang yang terjatuh saat menyupir. Tanpa disadari, transmisi mobil matiknya masih di posisi D dan pedal rem tak terkontrol saat membungkuk mengganbil barang. Hasilnya, sepeda motor yang berada didepan langsung disundul. Untungnya tidak terlalu keras saat membentur karena kecepatan mobil sangat pelan,” tutur bungsu dari 4 bersaudara ini.

Meski tak ada yang luka parah, ia sempat kena damprat juga oleh pengendara motor itu. Setelah meminta maaf, akhirnya pengendara motor itu melanjutkan perjalanannya.

“Wah, pokoknya harus ekstra hati – hati lah jika sedang berkendara. Usahakan tetap fokus dan konsentrasi saat menyetir,” imbuhnya sambil mengenang kejadian itu.

Mengutamakan keselamatan di jalan raya itu harga mati buat ibu satu anak ini. Ia tidak ingin terjadi lagi hal yang bisa merugikan diri sendiri dan orang lain.

Alumnus universitas Paramadina, Jakarta ini sekarang sangat gencar menggali pengetahuan soal keselamatan berkendara. Ia banyak bertanya dari sang pakar keselamatan berkendara dan sering berdiskusi dengan orang yang ahli juga.

“Di jalan raya itu kita bisa menjadi pelaku ataupun korban,” tutup wanita yang mengidolakan pembalap MotoGP Marc Marquez. (motor.otomotifnet.com) 


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa