Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ini Detail Interior Grand New Toyota Avanza di Dealer Resmi Toyota

Jumat, 31 Juli 2015 | 12:05 WIB
No caption
No credit
No caption

Jakarta - Setelah puas memandangi tampang luar dari Grand New Avanza, kini saatnya membuka pintu untuk melongok jeroan kabinnya. Apa-apa saja yang sekiranya berubah? Yuk kita masuk.
 
Jok berlabur hitam langsung tersuguh, masih dibungkus plastik pula, namun detail motifnya bisa kita lihat kok. Berwarna dasar hitam, pada baqian tengah sandaran terdapat motif garis sehingga membuat tampilannya lebih hidup.

Ini Detail Interior Grand New Toyota Avanza di Dealer Resmi Toyota
Tim Otomotifnet
Ini Detail Interior Grand New Toyota Avanza di Dealer Resmi Toyota
Beralih ke dasbor, ada suguhan meter cluster dengan warna-warna baru yang lebih mudah dilihat, juga informasi terkait kendaraan yang semakin lengkap pada MID. Tersedia juga indikator bukaan pintu, indikator fog lamp, rem tangan, juga mesin. Nah yang baru adalah eco indicator, yang bakal menyala saat pengemudi menjalankan prinsip eco driving. Posisinya di atas MID.

Ini Detail Interior Grand New Toyota Avanza di Dealer Resmi Toyota
Tim Otomotifnet
Ini Detail Interior Grand New Toyota Avanza di Dealer Resmi Toyota
Sementara audionya, pada tipe tertinggi memang sudah mengusung double din layar sentuh, namun yang terdapat saat ini terlihat sudah double din namun belum layar sentuh, dengan merek embos Toyota. Tetapi, koneksi USB dan Bluetooth sudah terakomodir di head unit ini.

Ini Detail Interior Grand New Toyota Avanza di Dealer Resmi Toyota
Tim Otomotifnet
Ini Detail Interior Grand New Toyota Avanza di Dealer Resmi Toyota

Terakhir, kunci yang sudah mengusung Immobilizer, dengan tombol lock dan unlock sudah terintegrasi pada kepala kuncinya. Oh iya, selain immobilizer, Grand New Avanza juga sudah dibekali fitur Window Jam Protection yang bakal membuat keluarga makin aman di kabin. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa