Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kini Mobil Toyota IU Bisa Service di Bengkel Resmi Toyota Sunter

Sabtu, 20 Juni 2015 | 10:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Punya mobil dari Importir Umum (IU) memang asik, karena pastinya enggak pasaran. Tapi ada kekurangannya juga, karena belum dipasarkan resmi Agen Pemegang Merek (APM), urusan perawatan bisa jadi kendala.

Kabar baiknya, Toyota mempersilakan pemilik mobil IU untuk service di bengkel resminya. Kini PT Toyota Astra Motor (TAM) telah memberikan layanan sevis mobil Toyota dan Lexus yang didapat dari IU. 

Mobil tersebut bisa menikmati layanan servis di satu-satunya bengkel di bawah PT TAM. Bengkel tersebut berlokasi di kantor pusat TAM yakni di Jl Gaya Motor Selatan No. 5 Sunter II Jakarta Utara. 

GM Corporate Planning and Public Relation PT Toyota Astra Motor (TAM), Widyawati Soedigdo mengatakan, jika para pemilik mobil Toyota dan Lexus yang dibeli diluar diler bisa saja, tapi pihak Toyota tak bisa menjamin ketersediaan suku cadang. 

"Pada dasarnya kita menerima semua mobil Toyota dan Lexus. Cuma semua ada konsekuensinya. Implikasinya kita tidak bisa menjamin partnya ada. Jadi kita harus hubungin TMC dulu," jelas Wiwid, seperti dilansir situr Toyota Indonesia. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa