Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Swift Windsong Edisi Musik Yang Berkicau di India

Senin, 2 Februari 2015 | 19:09 WIB
No caption
No credit
No caption


India - Maruti Suzuki di India menghadirkan edisi khusus dari hacthback andalannya, Suzuki Swift. Dijuluki Suzuki Swift Windsong, tentu saja diharapkan mobil ini bisa berkicau merdu. Seperti apa sih?

Mengusung konsep musik, Suzuki Swift Windsong edisi ekslusif ini ada dua varian yakni VXi dan VDI. Ada beberapa ubahan dan penambahan fitur, serta desain baik tampang luar maupun jeroan kabinnya.

Paling menarik saat masuk kedalam kabin, sudah terlihat terang seperti masuk kedalam room karoke, jok elegan dibungkus hitam bergaris emas terlihat bagian bawah dasbor depan yang menyala dari sentuhan lighting ambient dan tambahan karpet PVC.

Suzuki Swift Windsong memberikan kenyamanan anda dengan suara merdu dari speaker dan head unit yang dihasilkan, kali ini Swift dilengkapi head unit dengan perlengkapan CD, DVD, Bluetooth, USB tambahan speaker aktif sistem tersebut dukungan dari Sony. 

Anda bisa bayangkan suara merdu yang dihasilakan Sony memberikan kenyamanan saat berkendara sambil mendengarkan aluanannya.

Sedangkan eksteriornya, body berselimut putih aksen grafis emas bertema musik terlihat elegan dengan perpaduan garis hitam dan gambar nada dan tambahan spoiler belakang.

Urusan performa, tidak ada yang berubah ada dua pilihan varian bensi berkapasitas 1.2 liter K-series, dan varian kedua mesin diesel menggunakan DDiS 1.3 liter. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa