Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Garansindo Luncurkan Fiat 500 Art Edition!

Dimas Pradopo - Kamis, 29 Januari 2015 | 10:32 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Bandung - Di sela-sela rangkaian acara test drive Fiat 500 dengan tema ‘Fiat 500 Stylish Gateway’ dengan rute Jakarta-Bandung-Jakarta (27-28/1), PT Garansindo Inter Global, selaku Authorized General Distributor brand Fiat di Indonesia meluncurkan Fiat 500 Art Edition, tepatnya di Lawangwangi Creative Space, Lembang, Bandung.

Fiat 500 Art Edition merupakan hasil kolaborasi Garansindo dengan kelompok grafiti lokal Bandung, yang menamakan diri mereka FAB Family yang terdiri dari Rivaldy Edywar, Adi Dharma dan Agustian yang punya nama beken AstronautBoys, Stereoflow dan Shake.

Fiat 500 Art Edition ini merupakan Fiat 500 yang diberi sentuhan stiker digital printing yang ditempel di bodi, sehingga tampak lebih stylish dan kental nuansa personal.

“Garansindo meluncurkan Fiat 500 Art Edition sebagai mobil edisi khusus yang merupakan kolaborasi dengan artis lokal Bandung. Fiat 500 Art Edition bertujuan untuk mengangkat Fiat 500 sebagai mobil yang mengedepankan lifestyle, kreatifitas dan keunikan design,” ujar Satya Saptaputra, Chief Operating Officer PT Garansindo Inter Global.


Ada 4 pilihan tipe Fiat 500 Art Edition ini, yaitu Fiat 500 Pop Art Edition, Fiat 500 Sport Art Edition, Fiat 500 Lounge Art Edition dan Fiat 500 Lounge Cabriolet Art Edition.

“Edisi Fiat 500 Art Edition akan tersedia sebanyak 100 unit dan akan memiliki sertifikat khusus yang ditandatangani oleh para artis. Setiap unit Fiat 500 Art Edition juga dilengkapi dengan 3-years warranty,” tambah Dhani Yahya, Managing Director brand Fiat & Alfa Romeo PT Garansindo Inter Global.

Selain Fiat 500 Art Edition, dipajang pula Fiat 500 yang dikasih sentuhan grafiti oleh FAB Family. Hanya saja versi ini tak dijual, “Nanti dipajang di head office Garansindo dan dipajang tiap ada pameran,” imbuh Dhani. (otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa