Amerika - Dalam perayaan ulang tahun salah satu klub Porsche di Amerika Serikat yang lebih dikenal Porsche Club of Amerika (PCA), Pabrikan Jerman ini membuat edisi khusus sebagai salah satu apresiasinya kepada klub yang sudah berumur 60 tahun ini.
Nggak mau nanggung, Porsche merestorasi ulang model Porsche 911 keluaran 1964 yang sempat buming dikalangan pecinta mobil sport, sebagaimana dilansir Carscoop hari ini (22/1)
Para anggota klub memiliki kesempatan untuk mendapatkannya sebagai pembeli pertama dengan mengikuti kompetisi yang di buat melalui situs resmi klub www.pca.org pemenang akan di umumkan pada 1 Februari 2015, dan sisa 59 unit untuk di perjual belikan bagi anggota klub yang minat, tapi intinya tetap untuk warga Amerika Serikat sih!
Harganya dibandrol 136.060 USD atau setara Rp 17 Milliar belum termasuk ongkos kirim sekitar 995 USD setara Rp 120 Juta. Jangan heran dengan harga segitu anda bisa mendapatkan mesin berkapasitas 3.8 liter menggunakan 7SP manual atau opsional 7SP PDK dual-cluth yang dengan apik menyalurkan tenaga sebesar 424 dk.
Untuk edisi khususnya ini, Porsche 911 GTS disuguhkane desain eksterior mulai dari body yang berkelir biru laut, pada bagian fasia depan terlihat lebih tajam menggunakan lampu Bi-Xenon dibingkai hitam, spoiler belakang ducktail dan lampu belakang tetap di beri aksen hitam.
Melihat bagian kabin, terlihat kursi dengan jahitan Carmine Red, panel pintu, sabuk pengaman mendaptkan sentuhan jahitan merah, dan dasboard trim berserat karbon.
Bagian kaki-kaki dihiasi pelek berdiameter 20 inci dengan sentuhan Sport Classic diberikan warna semi-gloss hitam. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR