Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Hyundai i20 2011, Sarana Pelampiasan

Otomotifnet - Selasa, 23 Juni 2015 | 12:02 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption


Jakarta
- Namun sayangnya PT. Hyundai Mobil Indonesia (HMI) tidak memasukkan i20 versi terbaru, seperti yang dipakai tim balap Hyundai di WRC. Berhubung idenya sudah sampai ke ubun-ubun, Almi memutuskan untuk memodifikasi. “Dari yang tadinya style stance, langsung gue ubah jadi style rally,” gelak Almi Novanto, Public Relation Manager PT. HMI.

No caption
No credit
No caption

Jok Recaro LX di-retrim coklat agar senada dengan warna interior


Paling pertama dilakukan adalah mencari pelek yang cocok. “Gue pengin banget pakai OZ Racing Tom’s, sepertinya bakal ‘pecah’ banget pakai pelek itu di i20,” seru pria berkacamata ini. Namun ternyata proses pencarian pelek idaman itu tidak berlangsung mulus.

No caption
No credit
No caption

Per Hyundai Grand Avega mesti potong setengah ulir biar enggak cingkrang


Toh dewi fortuna tak jauh-jauh dari Almi. Tak berapa lama ia ditawari temannya pelek yang tampilannya mirip dengan OZ Racing Tom’s idamannya. “Sebenarnya ini Enkei D Racing, cuma gue repaint dan kasih stiker jadi OZ Racing, tanpa Tom’s tentunya,” seru ayah seorang putri ini.

No caption
No credit
No caption

Pelek Enkei D Racing disulap jadi OZ Racing demi tampilan i20 WRC


Kenapa jadi OZ Racing? “Karena i20 WRC peleknya pakai OZ Racing, sayang susah,” gelaknya lagi. Pelek ini ukurannya cukup ajib, diameter 16 inci dengan lebar 8 inci! “Jarang kan pelek 16 inci lebar 8 inci. Sesuai spek yang gue mau,” girang Almi.

No caption
No credit
No caption

Mud flap Sparco pakai dudukan aslinya, hanya dipotong bagian bawah supaya enggak terlalu menjuntai


Sambil menunggu pelek dicat, ia juga merombak suspensinya. “Semua per dan sokbreker pas ceper dibuka dan diganti pakai sokbreker standar plus per Hyundai Grand Avega,” ujar pemukim di pernya dipotong setengah ulir biar enggak terlalu cingkrang,” jelas warga daerah Cinere, Jaksel ini.

Tampilan belakang jadi reli banget, apalagi ada lampu tambahan dan stiker WRC di sisi kiri

Mempertegas tampilan reli, ia juga memasang dua buah lampu kabut Hella di bumper depan. “Lampu kabut ini kan juga identik dengan mobil reli,” ujar Almi lagi. Pemasangan bracket untuk fog lamp ini sama sekali tidak merusak bumper depan. “Bracket-nya dibuat dari pelat yang dibaut ke dudukan plat nomor bagian dalam bumper,” jelas pria ramah ini.

Jadi, kapan turun di WRC nih sob? • (otomotifnet.com)

Plus:
Konsepnya bagus dan menyeluruh

Minus:
Profil ban bisa dibuat lebih tebal


Data Modifikasi

Pelek Enkei D Racing 16x8 inci repaint, ban Accelera Alpha 195/50R16, per Hyundai Grand Avega, mud flap Sparco, fog lamp Hella orisinal, rear roof spoiler, jok Recaro LX, mesin porting polish, remapping ECU, custom over fender bahan plat, custom housing head lamp




Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa