Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Mitsubishi Lancer GLXi 1997, Like Father Like Son

Otomotifnet - Selasa, 10 Maret 2015 | 09:04 WIB
No caption
No credit
No caption


No caption
No credit
No caption

Darah balap ayahnya turun ke dalam dirinya. Bedanya, Rikon lebih memilih drag race


Jakarta - Halo OTOMOTIF, Kenalin, nama gue M. Satrio, biasa dipanggil Rikon. Gue mau cerita soal Mitsubishi Lancer GLXi keluaran 1997 ini. Awalnya, ngebet banget pengin punya Mitsubishi Evolution GSR asli. Cuma selain nyarinya susah, harganya juga lumayan. Terlebih, darah otomotif dari bokap turun ke gue. Cuma bedanya dia senang rally, gue pilih drag race.

No caption
No credit
No caption


Sebelumnya sempat pakai Lancer GLXi 1993 yang sudah convert ke Evolution III. Nah, tahun lalu ditawarin ini, Lancer GLXi yang sudah di-convert jadi Evo IV GSR. Bokap dan nyokap juga setuju, ya sudah langsung bayar deh!

No caption
No credit
No caption

Interior juga full Evo IV dari dasbor sampai jok-joknya


Walaupun kondisinya bisa dibilang enggak terlalu bagus, tapi tetap gue ambil karena convert-nya cukup lengkap. Eksteriornya sudah full Evo IV sampai kaca belakang juga diganti yang ada wipernya, interior juga sudah full. Mesinnya pakai Evo IV GSR sampai ke gardannya.

No caption
No credit
No caption

Setir Momo bawaan Evo IV ini lumayan jadi incaran loh!


Cuma pas awal beli harus bongkar gardan karena kondisinya lumayan parah. Kelar urusan gardan, langsung kirim ke bengkel cat untuk benahi bodi. Itu pun dikebut cuma seminggu karena gue mau ikut drag race, dan dari situ langsung kirim ke bengkel langganan, Yan’s Speed.

No caption
No credit
No caption

Kaki-kaki full Evo IV sampai ke gardannya


Ternyata banyak juga yang harus diganti, mulai dari intercooler, kopling set dan lainnya. Akhirnya tetap nekat ikut drag race di Sentul akhir 2014 kemarin dengan waktu 14,3 detik di kelas 14 detik. Itu juga karena kopling selip dan rem macet.

No caption
No credit
No caption

Eksterior sudah full convert ke Evo IV GSR, beda di kaca belakang ada wiper


Nah, dari ikutan drag race itulah akhirnya ketemu dengan ‘suhu Evo’ seperti Umar Basalamah Wisesa dan gue belajar banyak. Sempat juga berangkat ke Malaysia untuk belanja parts seperti filter udara, muffler dan kopling balap.



Belum lama ini pasang piggyback Dastek Q dan ganti fuel pump karena sudah mulai lemah. Hanya dengan 2 parts ini saja sudah dapat 356 dk pas dyno pakai bensin Pertamax Plus. Not bad lah! Sekarang mobil ini gue pakai hampir setiap hari kemana saja, kuliah, nongkrong, pacaran, sampai balapan.

Proyek ke depannya masih ada, mau sempurnain lagi supaya lebih kencang. Wish me luck ya! Thank you OTOMOTIF! • (otomotifnet.com)

Plus:
Modifikasi sudah menyeluruh
Minus:
Interior bisa dibuat lebih rapi lagi

Data modifikasi
Mesin 4G63T stock AWD 4x4 fulltime, Ogura Hyper Single Racing Clutch, custom stainless turbo kit pipe 2.5-3 inci, local product intercooler, Greddy type RZ blow off, K&N open filter with stainless pipe, GreDdy oil catch tank, 3 inci exhaust pipe, Japan aftermarket exhaust, OEM dasbor Evo IV, OEM Evo IV spidometer, OEM Evo IV jok Recaro depan belakang, OEM Evo IV door trim, OEM Evo IV Momo steering wheel, Ralliart shift knob, Pivot turbo timer, Shadow electronic boost controller, Pivot speed meter, full OEM Evo IV body kit, OEM Evo IV kaca belakang dan wiper, front and rear upper Ralliart strutbar, Tein coilover




Editor : Otomotifnet

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa