Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ngidam Roby akan Mercedes-Benz CLK 230 Kesampaian

Minggu, 27 Juli 2014 | 10:30 WIB
No caption
No credit
No caption



Bandung - Berburu mobil edisi spesial bisa dibilang gampang-gampang susah, seperti juga untuk tipe Mercedes-Benz CLK 230 Kompressor. Tergolong sedan mewah di zamannya, coupe dua pintu ini biasanya beredar di kalangan kolektor.

Roby Muchran yang sudah lama mengidamkan, akhirnya kesampaian juga menebus dari High Rollers Bandung senilai Rp 300 jutaan. Tipe dua pintu memang terbilang jarang populasinya, hal tersebut menyebabkan Roby agak kesulitan melakukan modifikasi. “Penginnya pasang sunroof, tapi jarang banget part-nya. Sampai sekarang saja belum nemu yang orisinal” jelas Roby.

Sementara ini, coupe dengan kode sasis W208 dibuat lebih ceper dengan menyematkan pelek BBS CHR orisinal. Triknya enggak terlalu ribet, Roby hanya menggunakan sport kit yang terdiri dari per dan sokbreker merek Sach. Setelah menyematkan pelek ini, body kit bawaan yang memang telah terpasang sejak ditebus Roby jadi terlihat lebih sporty dan terkesan berotot.

Beberapa aksen cutting sticker disematkannya di bagian kap mesin. Namun bagian interior sengaja dibiarkan serba orisinal. Sambil menanti menemukan part spesial agar bisa di-upgrade menjadi CLK 320, Roby iseng mengubah sistem audionya.

Biaya sebesar Rp 25 juta tak tanggung dirogoh demi alunan musik-musik aliran trance yang digemarinya sejak dulu. Aliran musik electronic dance yang mulai tenar sejak 1990-an di Jerman. “Kalau artis favorit sih Armin Van Buuren, DJ asal Belanda” ungkap Roby lagi. (mobil.otomotifnet.com)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa