Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mitsubishi Lancer EX Serupa Tapi Tak Sama Dengan Evo X

Minggu, 27 Oktober 2013 | 10:37 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption



Bandung - Seandainya Mitsubishi Lancer orange dipadu hitam ini melaju kencang, orang pasti mengira itu Mitsubishi Lancer Evo X. Tapi, begitu mengamati detail, ternyata sedan ini berasal dari Mitsubishi Lancer EX 2.0 produksi 2011  yang sudah dimodifikasi sesuai dengan opsesi sang pemilik M.Reza Izul Falah.

Untuk mewujudkan opsisinya, Izul - sapaan karib M.Reza -  mengandalkan body kit layaknya Lancer Evo X dengan beberapa ciri khas, seperti letak pelat nomor di bemper kiri, desain lubang udara yang mengotak pada bemper, sehingga intercooler terlihat jelas. Meski komponen terakhir ini hanya pajangan.

No caption
No credit
No caption

Izul berkeinginan ganti ECU, tapi sulit. Makanya, kondisi mesin dibiarkan standar. Kendati sudah ada rencana untuk pasang turbo. "Untuk engine swap kayaknya enggak mungkin, karena mahal banget," jelas Izul. 

Melirik eksterior, selain depan sudah diganti, belakang juga mendapat sentuhan. Muffler aerospeed carbon yang ganda dipadu dengan diffuser yang hitam, membuat tampilan kian gahar. Apalagi, spoiler Evo X teronggok di atas bagasi, tambah keren.

Sekalipun tampilan luar belum maksimal, justru pada interior didandani maksimal. Mitsubishi Lancer EX ini bagaikan ingin ikut lomba reli. Bagaimana tidak!

Jok depan, khusus pengemudi sudah diganti dengan Sparco Pro ADV dan dipasangi sabuk pengaman 4 titik. Sedang, jok penumpang depan semi-bucket. Trus, ruang kabin sudah dilingdungi dengan roll bar layaknya persyaratan reli.

Meski, dalam keseharian Izul mengemudikan jelmaan Lancer Evo X ini di dalam kota, suspensi ikut dibenahi. Coilover BC terpasang di kedua roda depan, sehingga Izul merasa nyaman kala melaju di Kota Kembang. (mobil.otomotifnet.com)



Ujung knalpot ganda dari Aerospeed carbon bikin gahar tampilan

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa