Agar mampu bersaing, mobil yang digeber oleh Mike Ryan di trek pegunungan Colorado, Amerika pada Minggu (30/6) ini dibekali dengan mesin “super-turbo” 14 liter berkonfigurasi 6-silinder Detroit Diesel 60 series. Mesin yang dilengkapi dengan sistem dual injeksi yang mampu menyedot bahan bakar kombinasi methanol dan air 50/50.
Tak ketinggalan, sektor bodi juga dipermak makin menarik dengan aplikasi paduan bahan fiberglass dan karbon mulai dari bagian moncong sampai fender belakang. Tak ketinggalan, sebuah rear wing ultra besar ditanam di belakang bodi dengan tujuan makin mantap membelah angin. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR