Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Komparasi All New Avanza Vs Ertiga Vs All New Xenia Vs Grand Livina (Bag.5) Performa

Billy - Minggu, 1 Juli 2012 | 10:11 WIB
Suzuki Ertiga
Dok / OTOMOTIF
Suzuki Ertiga

Otomotifnet.com - Mengadu performa keempat varian ini tak sekadar mencari mana yang paling kencang.

Pastinya, sebagai kendaraan keluarga, tenaga yang diincar demi mengangkut barang banyak dan beragam kondisi jalan yang penuh tanjakan dan turunan.

Itu pula penggunaan transmisi manual lebih populer, karena diyakini punya tenaga ekstra dengan engine brake yang efektif ketika menghadapi turunan.

Nah, melihat data pengetesan, tak ayal ANA unggul berkat kapasitas mesin lebih besar. Walau ada penurunan tenaga karena masih penggerak belakang, bisa bersaing ketat dengan Grand Livina untuk mengejar kecepatan 100 km/jam.

Beda tipis, hanya selisih 0,1 detik. Rasanya, rasio gigi Grand Livina juga lebih rapat untuk perjalanan menengah, karena ketika menempuh jarak 402 meter, giliran MPV Nissan itu yang menang tipis (0,1 detik), dengan waktu 18 detik.

Selisih teknologi Ertiga yang penggerak depan tampaknya belum bisa mengkompensasi kapasitas mesin lebih kecil, apalagi dengan ANEX yang tak hanya lebih kecil, tapi juga masih penggerak belakang. Alhasil, kedua varian ini memerlukan waktu lebih dari 1 detik untuk mencapai jarak 402 meter.  (mobil.otomotifnet.com)

Editor : Billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa