Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Penghilang Karat, Bisa Pakai Yang Tersedia di Dapur Rumah

Dimas Pradopo - Senin, 15 Desember 2014 | 08:04 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Rust atau karat memang menjengkelkan dan dapat memperpendek umur barang. Sebenarnya ada cara mudah dengan harga relatif murah dan cepat. Bahkan bisa saja menggunakan alat bantu dari dapur di rumah.

Coba saja lihat mur atau baut, biasanya yang terkena udara luar atau cipratan air, seperti di sepatbor atau ruang mesin. Kalau terlanjut berkarat, bakal susah nih melepasnya. Makanya, sebelum tambah parah. Lebih baik kalau dibersihkan dari awal.

Kalau pakai rust buster atau removal harus memperhatikan betul bahan dasarnya. “Selama cairan ini tidak menggunakan HCL (hydrochloric acid atau hydrochloride), tidak menyebabkan gangguan kesehatan. Biasanya paling parah hanya iritasi ringan," terang Memed Firdaus, Kepala Bengkel TS Kustom Garage di kawasan Meruya, Jakbar.

Namun mesti hati-hati dengan penghilang karat yang menggunakan HCL. Selain sangat berbahaya apabila terkena kulit, untuk pemakaian jangka panjang juga bisa menyebabkan serangan jantung.Nah, beda lagi dengan cara sederhana dengan bahan dari dapur. Coba cari cuka, lalu gunakan untuk menghilangkan karat. 

Jangan takut, cuka relatif aman bagi kulit, tentunya bagian tubuh yang tersentuh cuka hanya di jari-jari tangan saja. Itu sebabnya dibilang aman.Mari simak pengetesan OTOMOTIF untuk menghilangkan korosi pada mur dan baut yang dibantu oleh mekanik asli Cirebon ini.• (otomotifnet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa