Tino, dari Melodi Audio, Radio Dalam menuturkan bahwa dasbor Honda CR-V dan X-Trail termasuk yang paling baik. Mengapa? “Jarak dashboard tergolong panjang dan tidak terlalu tinggi. Intinya kalau dasbor panjang dan tidak terlalu tinggi itu baik,” ungkap Tino. Jarak dasbor dan tinggi dasbor ini berkaitan erat dengan penempatan dan arah speaker speaker.
Sedangkan Alex, instalatur audio Mobiltronik Makassar mengamati dari sisi lekukan pada dasbor. “Yang paling baik itu X-Trail, tapi hampir semuanya rata-rata sama,” ungkap Alex. Untuk dasbor yang paling kurang baik adalah CR-V, karena tudung speedometer-nya terlalu tinggi.
Hal tersebut diyakininya akan menyulitkan ketika mesti menempatkan secara seimbang ketinggian speaker kiri dan kanan. “Tapi lainnya juga ada tudung. Itulah tingkat kesulitan rata-rata SUV yang ada di sini,” ungkap Alex. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR