Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pasang Lampu Kabin Nissan Juke di Evalia, Lebih Terang dan Orisinal

billy - Rabu, 26 Juni 2013 | 09:03 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Tahap pertama, lepaskan 3 baut kaca spion tengah dan 1 baut sun visor bagian kiri menggunakan obeng plus. “Jangan lupa lepas pengait sun visor, cuma diputar ke arah kiri saja kok,” jelas Abo.

Tak terhitung berapa banyak pemilik Nissan Evalia yang mengeluhkan kurang terangnya lampu kabin, terutama di bagian depan. Terlebih pemilik tipe XV yang hanya mengandalkan lampu kabin dari monitor di bagian tengah. OTOMOTIF pun sudah beberapa kali membuat tips memasang lampu kabin untuk Evalia. Kalau sebelumnya hanya bermodalkan lampu kabin tambahan, kali ini menggunakan milik saudaranya, Nissan Juke.

Contohnya, Evalia tipe SV keluaran 2013 milik William ini, untuk menyiasati agar kabin terlihat lebih terang dan segar, digunakannya lampu kabin milik Juke. Kerennya, tampilannya seperti lampu orisinal. “Modal Rp 500 ribu berikut pasang, kabin kan jadi terang sekarang. Wong sebelumnya nyari receh malam-malam aja kok susah,” celetuk punggawa W7 Carsmetic di bilangan Mutiara Taman Palem B7 No.27, Cengkareng.

Dibantu oleh Abo, sahabat William, yuk ikuti langkah-langkah biar kabin Evalia enggak lagi suram. (mobil.otomotifnet.com)



 
Gambar2: lepas cover pilar A bagian kiri dengan cara ditarik ke atas, hati-hati agar tidak ada bagian yang patah. Sebelumnya, lepas terlebih dahulu karet pintu bagian kiri, agar mudah melepas cover pilar.
Gambar3: Rancang pola lampu dengan kardus atau kertas karton, lalu lubangi plafon menggunakan cutter. Selanjutnya, tinggal pasang lampu plafon milik Juke pada bagian yang telah dilubangi tersebut. Pada lampu, sudah terdapat klem pengunci kok.
Gambar4: Terdapat 3 jalur kabel pada lampu kabin Nissan Juke. Sambungkan kabel positif merah polos pada kabel kuning yang terdapat pada pilar A. Lalu, sambungkan kabel merah lainnya pada kabel putih untuk menyambung ke pintu.
Gambar5: Selanjutnya, sambungkan kabel hitam pada ground terdekat. Silakan memilih menghubungkan kabel hitam pada ground terdekat yaitu baut pegangan sun visor.

  (mobil.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa