Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mengenal Kamera Dasbor, Kualitas Menentukan Keamanan Mobil

Senin, 15 Juni 2015 | 11:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Masalah keamanan dalam berkendara ataupun saat memarkir mobil kerap menghantui. Bisa tiba-tiba spion dicongkel, audio dibongkar dan masih banyak lagi. Nah, kamera pengintai dianggap menjadi solusi masalah tersebut.

Namun, pasti bingung mau menggunakan kamera seperti apa untuk keamanan mobil anda. Nah, baru-baru ini kamera dasbor menjadi tren untuk mengantisipasi keamanan mobil. Salah satu Salah satu kamera yang sangat unggul di pasaran adalah kamera BlackVue DR550GW-2CH. 

Kamera jenis ini memiliki dual channel, yang artinya kamera BlackVue DR550GW-2CH akan merekam dari depan dan belakang jendela mobil anda. Ketika kamera utama dipasang pada kaca depan mobil, bagian kamera yang lebih kecil akan merekam dari jendela belakang. Kedua kamera ini akan dihubungkan oleh kabel koaksial.

Kamera depan dari BlackVue DR550GW-2CH akan merekam dengan kualitas yang sangat bagus dengan resolusi video 1080p. Sedangkan kamera belakang akan merekam dengan resolusi video 720p. Meskipun resolusi ini tidak akan sedetil kamera depan, namun hasil rekamannya masih cukup bagus.

Kekurangan kamera BlackVue DR550GW-2CH adalah tidak memiliki layar. Tapi kamera ini adalah salah satu kamera dasbor yang mendukung fitur Wi-Fi. Artinya, Anda bisa menghubungkan kamera ini dengan smart phone atau laptop anda. 

Kamera BlackVue DR550GW-2CH juga didukung fitur GPS, memudahkan pelacakan saat terjadi tindak kriminal. Salah satu keunggulan kamera ini adalah adanya voice menu yang memudahkan anda mengoperasikan kamera ketika sedang berkendara.

Asik juga ya, jadi bisa memantau kondisi mobil cukup melalui smartphone! (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa