Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lebih Murah, Mesin 3 Silinder Mulai Booming di Tanah Air

Selasa, 9 Juni 2015 | 17:03 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Dimulai dari era kelahiran mobil-mobil Low Cost Green Car (LCGC), kemudian diselingi merek-merek mobil mewah, sampai city car seperti Suzuki Celerio pun kini sudah mengusung mesin yang hanya mengandalkan tiga buah silinder saja.

Nggak heran semakin banyak pabrikan yang menawarkan mesin 3 silinder. Mesin yang efisien dan ekonomis menjadi target utama akan sebuah teknologi mobil modern, nah mesin 3-silinder pun mampu menciptakan mobil modern dengan karakter tersebut.

Mesin 3-silinder sendiri memiliki lebih banyak keunggulan daripada mesin 4-silinder. Salah satunya adalah mampu menghasilkan tenaga kuat pada putaran mesin rendah, jadi tak memerlukan kapasitas mesin yang besar. 

Karena mesin memiliki kapasitas yang kecil, mesin mampu menghemat BBM saat idle. Hal ini bisa terjadi karena ruang silindernya cukup kecil sehingga otomatis kebutuhan memutar mesin lebih sedikit ketimbang mesin ber-cc besar. 

Masalah getaran mesin berlebih bisa tereduksi dengan memanfaatkan berbagai teknologi pengembangan berbeda dari setiap produsen mobil. Getaran mesin bisa diatasi dengan menggunakan balancer shaft, fleksible flywheel dan penerapan engine mounting hidroulis agar tak ada vibrasi yang mengganggu kenyamanan berkendara Anda.  

Kelemahan lain yang juga sudah diatasi dari mesin 3-silinder adalah friksi berlebih. Friksi berlebih bisa diatasi dengan penggunaan material mesin dan penyempurnaan sistem pelumas yang bisa mengurangi friksi mesin. Hasilnya, mesin akan selalu dalam suhu konstan dan menambah durabillity mesin itu sendiri. 

Teknologi semacam katup variabel, turbocharger hingga direct injection juga telah diterapkan agar tenaga besar mampu dihasilkan di putaran atas mesin 3-silinder. Selain itu, komponen mesin yang dimiliki mesin 3-silinder pun jauh lebih sedikit dari konfigurasi 4-silinder. 

Kini, semakin sulit membedakan mobil yang menggunakan mesin 3-silinder dan 4-silinder. Hal inilah yang membuat mesin 3-silinder semakin unggul. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa