Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GM Tawarkan Langganan Internet 4G LTE di Mobilnya

Rabu, 14 Mei 2014 | 13:02 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Teknologi internet saat ini sudah mulai marak, khususnya dengan sudah hadirnya koneksi internet 4G LTE yang diklaim punya kecepatan berkali-kali lipat dari 3G. Fenomena ini coba dimanfaatkan pabrikan Amerika, General Motors.

General Motors, seperti dilansir Autoevolution hari ini (14/5) mengumumkan kalau mereka akan menyematkan koneksi internet 4g LTE di mobil, dan konsumen bisa berlangganan untuk mendapatkan akses internet di mobilnya.

Biaya langganan yang ditawarkan juga cukup murah, hanya sekitar Rp 50 ribuan sampai Rp 500 ribuan. Bisa lebih murah kalau konsumen juga berlangganan layanan sistem navigasi dan keamanan mobil.

Sambungan internet itu dimaksudkan untuk koneksi data melalui OnStar, layanan data di mobil GM terbaru. Untuk permulaan, GM berencana untuk menggelar layanan 4G pada bulan Juni 2015 dimulai dengan Chevrolet Malibu dan nanti akan ditawarkan di sebagian besar lineup GM untuk model tahun 2015.

GM mengklaim kalau kecepatan koneksi OnStar nanti akan lebih kencang dibanding kecepatan yang ditawarkan di smartphone atau gadget biasanya. Dengan adanya layanan internet ini, GM ingin menarik perhatian para calon konsumen sekarang yang haus akan konektifitas. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa