Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Single DVD Oxygen, Memukau Meski Terjangkau

Editor - Senin, 31 Mei 2010 | 06:40 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

OTOMOTIFNET - Kepuasan kerap dihubungkan dengan budget tebal, lantaran diyakini mampu menghadirkan produk berkelas dan berkualitas. Sama halnya dengan audio mobil.

Bermodal alasan demi mencari efek sound quality mumpuni, kalangan awam kerap terbodohi untuk menebus produk dengan harga selangit. Padahal yang banderolnya lebih terjangkau, belum tentu mengecewakan.

Seperti pengetesan head unit kali ini, yang akan mengupas tuntas single DVD Oxygen seharga Rp 700 ribuan ini. Pada pengetesan ini, dikondisikan tidak memakai speaker aftermarket termasuk subwoofer.

Supaya hasil yang didapat mendekati kondisi riil, jika dipasang pada sistem audio mobil standar, dengan asumsi untuk pemakaian harian.

Single DVD player Oxygen 02-DV1015 lansiran PT Berkat Anugerah Perkasa Jaya (BAPJ) ini, menawarkan fitur yang tergolong cukup lengkap. Seperti DVD, DIVX, MPEG4, VCD, MP3, WMA, CD player serta mampu membaca file data lagu dari format CD-R/RW.

No caption
No credit
No caption

Wiring set belum dibekali kabel buat subwoofer
No caption
No credit
No caption

Motor penggerak slot CD atau DVD sangat responsif, sehingga terkesan mengentak

Soal perkabelan, head unit ini dibekali kabel speaker depan dan belakang. Sayangnya tidak tersedia kabel buat subwoofer, sehingga untuk memainkan efek loud maksimal kurang nendang.


Kemampuan loading dan reading dari flashdisc paling baik

Sepertinya versi ini memang diperuntukkan bagi kalangan entry level, yang ingin mengganti head unit bawaan mobil lantaran hanya dibekali slot kaset, ke level yang lebih tinggi dengan slot CD.

Di samping itu, unsur kemudahan juga diselipkan di Oxygen 02-DV1015 ini. Sebut saja slot USB dan SD/MMC, sehingga Anda lebih mudah jika ingin gonta-ganti lagu tanpa perlu memboyong setumpuk keping CD.

Pengaturan equalizer tergolong masih standar. Hanya tersedia opsi jazz, pop, rock dan klasik. Selebihnya Anda mesti mengatur manual melalui fitur bass dan treble.

Kemampuan loading cukup responsif. Seperti saat membaca file dari flashdisc, hanya butuh waktu 10 detik. Tapi saat reading file dari CD audio asli, kemampuannya lebih lamban sedikit.

Plug n Play: 021-45847021


Penulis/Foto: Anton / Anton

Editor : Editor

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa