Adalah Dinar mekanik ahli, sekaligus pemilik yang sudah berpengalaman hampir 15 tahun coba mengilustrasikan proses pengerjaan yang ditempuh, “Hal pertama yang dipikirkan adalah persneling, lalu pindah ke transfer case, karena yang 4X2 belum dilengkapi komponen itu,”rincinya.
Masih kata Dinar,”Setelah itu ke bagian gardan depan, menghitung rasio yang disesuaikan dengan ukuran ban, dengan pertimbangan lebih bertenaga tapi tetap nyaman. Tahap selanjutnya, penyambungan kopel, dari gardan depan ke transfer case, lalu menyusun posisi per yang disesuaikan ketinggian. Tahap akhir baru, setting mesin yang sesuai dengan ‘kebutuhan’ speed offroad, adventure offroad atau sekadar fashion,” urai Dinar yang bisa dihubungi di 0816-4880510 ini.
Nah, untuk biaya jasa plus bahan, mekanik yang juga offroader itu mematok di kisaran Rp 15 juta. “Mekaniknya ada delapan orang, dalam satu bulan kita biasa terima order sampai 8 unit,” timpal Ivan Adi, rekan mekanik Dinar. Boleh tuh!. (mobil.otomotifnet.com)
Editor | : | billy |
KOMENTAR