Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tim Fastron Mencicipi Sajian Kuliner Dubes Finlandia

Senin, 16 Maret 2015 | 16:04 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Paska kunjungan ke Finlandia Februari lalu, tim Fastron Winter Driving Experience (FWDE) dan Otomotifnet.com mendapat kehormatan, diundang makan malam bersama Dubes Finlandia Palvi Hiltunen-Toivio, di Finnish Residence, Jaksel. 

Selain tersanjung, juga langsung terbayang bakalan dikasih hidangan apa ya. “Pastinya bukan rendang kan?” tutur Thomas Septa Adi Wijayanto, pemenang FWDE yang tinggal di Bumi Serpong Damai, Banten ini. Alhasil banyak peserta yang sengaja mengosongkan perut biar daya tampung banyak hehehe...
 
Saat tim FWDE masih di Levi, Finlandia, begitu banyak kuliner yang terdengar aneh di telinga. Untungnya kebanyakan menu tersebut tergolong cocok untuk orang Indonesia. Selain itu, cerita dibalik menunya juga fantastik. Misalnya daging rusa kutub ala Lapland yang Otomotifnet coba. 
No caption
No credit
No caption

Rusa ini hanya boleh diburu  di Agustus-Desember. Dagingnya dibumbui lada hitam, garam, jamur, daun bawang dab chanterelle. Lantas ada pula daging sapi alias beef garlic, beetroot dan potato roasted. Nah sembari dhidangkan, chefnya cerita soal sapinya yang dipelihara dengan baik sehingga dagingnya empuk. 

Nah bagaimana dengan racikan ibu Dubes? Paling mencolok adalah hidangan ikan Salmon berpadu salad yang terlihat segar. Nama aliasnya  Graavi lohi. Salmon di Finlandia bukanlah hal yang mewah dan biasa disajikan ala smoked, grilled, fried hingga salted raw. 

Selain itu ada cara hidang di Negara Nordik ini yang dikenal dengan Baltic Herring dengan cara diasapkan, diasinkan lantas diawetkan dengan bumbu tradisional. Tentu hal ini ribet kalau untuk disajikan di Jakarta.
Lantas masih banyak pilihan lain, seperti udang hingga sajian nasi. Nah Nasi ini sebenarnya bukan hidangan utama. Tapi sang tuan rumah pasti tahu guyonan, kalau di Tanah Air belum dibilang makan kalau tanpa nasi. 

Nasi Finlandia ada beberapa macam, seperti klatkage alias perkedel, karjalanpiirakat(nasi karelia) hingga riisipuro(puding nasi). “Kulinernya unik banget,” terang  Eko Ricky, Manager Passenger Car Retail and Marketing PT Pertamina Lubricants. Hidangan ditutup dengan dua sajian kue, yang ternyata habis juga dilahap tim FWDE..Lapar ya? (otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa