Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seputar Oli Mesin: Lebih Encer Lebih Irit BBM

Jumat, 21 November 2014 | 13:05 WIB
No caption
No credit
No caption

Otomotifnet.com - Seiring teknologi mesin mobil yang semakin canggih, berkembang pula teknologi pelumas kendaraan bermotor. Salah satunya, pelumas yang dapat menghemat pemakaian bahan bakar atau diistilahkan energy conserving yang kini sedang mewabah di industri oli dunia. Nah, disaat harga bahan bakar naik, pemilihan oli bisa menjadi solusi menghemat bbm.
 
Secara spek oli tersebut punya SAE rendah (encer). "Kecenderungan saat ini mobil-mobil baru membutuhkan oli seperti ini dengan SAE 5W-30 atau 10W-30. Perhatikan saja ATPM mobil sekarang sudah banyak keluarkan oli spek tersebut," jelas Tjahja Tandjung dari gerai oli TODA.
 
Sebut saja pabrikan mobil Toyota dan Honda yang sudah melansir produk pelumas resminya ber-SAE tersebut. "Akibatnya, di pasaran pun konsumen nyari oli ini. Mereka naik spek dari 10W-40 ke 10W-30 atau langsung ke 5W-30," bilang Surya, juragan Derajat Oli, di Jembatan Lima, Jakbar.
 
Namun, Tjahja tak menyarankan dipakai di mobil berusia lawas. Katanya, mobil berusia 4-5 tahun sebaiknya pakai yang agak kental, misal 10W-40. Karena tingkat penguapan di mesin lama tinggi sehingga dikhawatirkan lekas berkurang
 
Sedangkan, efek pemakaian selain mesin lebih enteng dan dapat mengurangi konsumsi bahan bakar, juga performa. "Untuk pemakaian dalam kota yang cenderung stop n go dan berakselerasi sangat enak," ujar Surya yang mendapat cerita dan pengalaman dari customer-nya.
 
Masalahnya cuma satu, harganya masih cukup tinggi. Pasalnya kebanyakan oli tersebut sudah fully synthetic yang di pasaran dijual berkisar Rp 100-150.000 per liter. "Harga memang ngikutin spek oli," sahut Surya lagi. 
 
Tapi, kata Tjahja, waktu pemakaian oli tersebut cukup panjang. "Kalau benar-benar fully synthetic bisa sampai 10.000 km," tukasnya. 
 
Tuh, bisa menghemat kan.   (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa