Jakarta - Mobil MPV memang masih terus menjadi primadona di pasar otomotif tanah air. Mobil ini bisa mengakomodasi hampir semua kebutuhan masyarakat, sehingga penjualannya pun tak pernah surut.
Lalu MPV mana yang paling banyak dibeli masyarakat? Jawabannya masih tetap sama, yakni Toyota Avanza. Low MPV andalan Toyota ini menempati urutan pertama dengan jualan sebanyak 12.251 unit.
Sementara Honda Mobilio berhasil mempertahankan posisinya di urutan kedua dengan penjualan 9.684 unit. Low MPV Honda ini mengalahkan Kijang Innova yang berada diposisi ketiga dengan jualan sebanyak 4.964 unit.
Daihatsu Xenia, yang biasanya selalu bersama-sama Avanza di dua besar, masih harus terpuruk di posisi kelima MPV terlaris, dengan penjualan yang hanya 2.466 unit, jauh dari Suzuki Ertiga di peringkat empat yang terjual sebanyak 4.354 unit.
Berikut daftar MPV terlaris Mei 2014:
1. Toyota Avanza 12.251 unit
2. Honda Mobilio 9.684 unit
3. Kijang Innova 4.964 unit
4. Suzuki Ertiga 4.354 unit
5. Daihatsu Xenia 2.466 unit
(mobil.otomotifnet.com)
Editor | : |
KOMENTAR