Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Rossi Belum Pikirkan Point, Yang Penting Motor Kompetitif

Dimas Pradopo - Senin, 4 Mei 2015 | 21:01 WIB
No caption
No credit
No caption


Jerez – Berdiri di podium ketiga GP Spanyol, Valentino Rossi masih memimpin klasemen pembalap, tetapi ia belum memikirkan perolehan point, yang penting motornya selalu kompetitif.

Start dari posisi lima, pembalap Yamaha itu berhasil naik podium ketiga, mengoleksi tambahan 16 point menjadi total 82 point. Unggul 15 point dari pembalap Ducati, Andrea Dovizioso.

Rekan setimnya yang memenangkan lomba, Jorge Lorenzo terpaut 20 point dan berada di tempat ketiga. Sedangkan juara dunia Marc Marquez yang akan mempertahankan gelarnya, di posisi empat tertinggal 26 point.

Rossi menyebut kompetisi masih panjang. “Kami tidak harus memikirkan point lagi, hanya motor, mencoba kompetitif setiap akhir pekan,” kata The Doctor, julukan Rossi.

“Ini akhir pekan yang sulit. Sejak latihan hari Jumat mencari setting-an yang tepat dan tidak mampu memacu motor secara maksimum. “Kami mengalami peningkatan sampai setelah warm-up coba meningkatkan setting-an,” lanjutnya.

Hingga akhirnya bisa naik podium, hasil yang tidak begitu buruk, “Tetapi dalam lomba saya tidak cukup kuat saat bertarung dengan Jorge dan Marc. Terutama masuk tikungan saya tidak 100%,” jelas Rossi yang sering menang di Jerez dibanding para pesaingnya.

Rossi yang sempet mendekati Marquez, berpikir akan terjadi pertarungan lagi sampai akhir lomba seperti seri sebelumnya di Argentina. Namun akhirnya ia menyerah.  (otosport.otomotinet.com)

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa