Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Ban Asimetris Hadir Lagi di Valencia

Rabu, 5 November 2014 | 18:30 WIB
No caption
No credit
No caption

Valencia - Bridgestone kembali menawarkan ban asimetrisnya di MotoGP seri terakhir yang akan berlangsung di Valencia pekan depan. Sepertinya Bridgestone tidak patah semangat memperkenalkan ban asimetrisnya tersebut, padahal pada seri Australia lalu ban ini tidak terlalu menggiurkan bagi para pembalap.

 Memang banyak pembalap yang mengeluhkan performa ban ini pada seri Australia lalu, salah satunya Valentino Rossi. Namun desain ban tidak sepenuhnya bisa disalahkan melainkan pilihan karet yang digunakan terbukti terlalu sulit untuk lintasan dingin dan berangin.

"Akhir pekan ini menandai kedua kalinya kami menawarkan pilihan ban asimetris depan untuk memberikan keseimbangan pada tata letak yang tidak seimbang dari sirkuit Valencia, saya berharap pilihan ini dapat bekerja dengan baik akhir pekan ini." ujar Shinji Aoki selaku Manajer Pengembangan ban Bridgestone.

Bridgestone menawarkan ban depan asimetris  yang berkompon ekstra lunak selain pilihan depan yang berkompon lunak dan ekstra lunak standar. Sedangkan untuk pilihan ban belakang terdiri dari ban berkompon lunak, medium dan keras (Asymmetric).

Sementara semua pengendara memiliki pilihan ban depan yang sama, untuk ban belakang berkompon lunak dan medium hanya tersedia bagi Ducati dan kelas Terbuka. Sedangkan ban berkompon medium dan keras disediakan untuk tim pabrikan seperti Honda dan Yamaha.
Begitu lomba berakhir, Bridgestone akan memulai pengembangan untuk musim akhir tahun 2015 sebagai pemasok ban MotoGP eksklusif, dengan mengumpulkan data dari lomba minggu depan.

"Balapan terakhir musim 2014 di Valencia akan memberikan balapan yang menarik di tempat ini dalam beberapa tahun terakhir. Kami berharap melihat akhir musim yang mendebarkan. Begitu musim ini berakhir kami akan melakukan serangkaian tes . Data yang kami peroleh dari tes tersebut akan kami gunakan untuk pengembangan ban kami tahun depan." kata manager Bridgestone Motorsport Hiroshi Yamada.(otosport.co.id)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa