Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP : Lorenzo Jump Start, Langsung Kena Penalti

Senin, 14 April 2014 | 04:22 WIB
No caption
No credit
No caption


Awan kelabu rupanya masih bergelayut membayangi Jorge Lorenzo. Setelah terjatuh di seri pertama MotoGP Qatar, kali ini ia melakukan jump start di MotoGP Austin.

Start dari baris kedua, posisi lima, Lorenzo mendadak maju saat lampu merah menyala. Aksinya ini sempat mengganggu Valentino Rossi dan Aleix Espargaro yang start bersebelahan di baris kedua.

Lorenzo lantas berhenti, kira-kira sejajar dengan pole sitter Marc Marquez. Tentu saja X-Fuera langsung diganjar hukuman ride-through penalty.

Akhirnya Lorenzo bergabung kembali di posisi terakhir. Sementara Marc Marquez meneruskan pimpinan lomba dan finish bersama rekan satu timnya, Dani Pedrosa. Lorenzo sendiri mampu merangsek ke depan dan finish 10. (otosport.co.id)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa