Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 : Hamilton Tidak Yakin Dapat Raih Podium

Minggu, 27 Juli 2014 | 12:02 WIB
No caption
No credit
No caption


Nasib buruk kembali menimpa Lewis Hamilton pada sesi kualifikasi Formula 1 Budapest, Hungaria. Pembalap asal Inggris yang sepanjang sesi latihan mampu menjadi yang tercepat, kini harus kembali menelan pil pahit karena tidak mampu menyelesaikan sesi latihan.

Hamilton kembali harus ditarik keluar sirkuit karena mobilnya mengalami kerusakan dan terbakar saat sesi kualifikasi tengah berlangsung. Ini mengakibatkan dia kembali kehilangan kesempatan untuk meraih pole position. Pole position pun kembali di raih oleh rival sekaligus rekan satu timnya di Mercedes, Nico Rosberg.

Skenario yang sama seperti yang terjadi di seri Hockenheim pekan lalu, dimana Hamilton mengalami kecelakaan akibat remnya tidak berfungsi dan Rosberg mengambil alih jalannya sesi kualifikasi serta berhasil meraih pole position.

 “Sejujurnya saya tidak tahu apa yang akan saya lakukan saat perlombaan besok. Akan sangat sulit sekali menyalip disini. Saya berpikir saya akan berjuang untuk mendapatkan posisi sepuluh atau lima besar. Dan saya akan melakukan yang terbaik besok,” tukas Hamilton.
 Hamilton pun tidak terlalu berharap dapat kembali mendulang kesuksesan seperti pekan lalu, ketika dia mampu finish di posisi ketiga setelah sebelumnya start di posisi belakang.

“Saya tidak tahu apakah saya bisa melakukan hal yang sama seperti pekan lalu. Jelas hari ini saya tidak melakukan kesalahan, saya merasa malu tidak dapat menyelesaikan sesi kualifikasi terutama ketika saat sesi latihan saya dapat melakukannya dengan baik. Saya tidak percaya apa yang terjadi di Hockenheim pekan lalu, kini terjadi lagi. Ini akan sangat sulit untuk meraih podium,” tambahnya.

Mobil yang di kendarai Hamilton tiba-tiba saja mati lalu mengeluarkan asap saat melewati tikungan kedua terakhir. Hal ini yang mengakibatkan dirinya harus memulai lomba dari pit line karena mobilnya memerlukan sasis baru akibat insiden tersebut.(otosport.co.id)


Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa