Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Erik Buell Racing 1190SX, Reinkarnasi Buell Lightning Bertenaga 185 Dk!

Dimas Pradopo - Kamis, 3 Juli 2014 | 06:21 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption


Amerika – Pabrikan motor asal Amerika, Erik Buell Racing (EBR) akhirnya merilis produk naked pertama mereka berjuluk 1190SX. Namun motor ini bukanlah sesuatu yang baru bagi EBR, karena di era Buell tahun 2004 silam mereka sempat merilis street fighter berjuluk Lightning XB12S.

Sebagai wujud reinkarnasi, tentu EBR nggak asal merilis produk baru. Kalau salah langkah, bisa-bisa malah dicemooh penggemar Buell Lightning bro.

Nah, sebagai modalnya tertanam mesin V-Twin 1190cc milik saudara full fairingnya, 1190RX. Dapur pacu tersebut diklaim mampu menyembur tenaga hingga 185 dk bro!

No caption
No credit
No caption

Ini artinya tenaga 1190SX jauh melampaui performa Lightning yang hanya 103 dk saja. Bahkan ketimbang pesaing terdekatnya,  KTM 1290 Super Duke hanya bertenaga 177 dk.

Sementara dari sisi tampilan, sasis deltabox besar khas motor Buell yang juga berfungsi sebagai tangki BBM  tetap tersemat, meski sudah berganti nama pabrikan. Selain itu, rem cakram besar di roda depan juga masih tertanam.


Sayangnya, keluaran tenaga yang sangar dan tampilan gahar ini memerlukan konsekuensi dari harganya yang tidak murah. Yup, di pasar Amerika 1190SX dilego 16.995 dolar (Rp 202 jutaan) dengan tiga pilihan warna putih, merah dan hitam.

Jauh diatas Aprilia Tuono V4 R APRC ABS dengan 14.999 dolar (Rp 178 jutaan) dan BMW S1000R yang dijual 14.950 dolar (Rp 177 jutaan). Serta kompetitor terdekatnya, KTM 1290 Super Duke R hanya dilepas 16.999 dolar (Rp 202 juta). (motor.otomotifnet.com) 


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa