Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Nih, Komponen Blade 125 FI Yang Nggak Bisa Dipakai Blade 110

Dimas Pradopo - Rabu, 2 April 2014 | 09:12 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

 Bodi set samping dan cover headlamp, nggak bisa subtitusi bro!
Jakarta – Jangan lihat tampangnya yang mirip. Karena, meski nyaris tak memiliki perubahan berarti pada tampang, bukan berarti Honda Blade 125 FI bisa saling tukar komponen dengan abangnya, Blade 110. Nih buktinya.

“Sebenarnya banyak komponen yang nggak bisa saling tukar antara keduanya. Terutama dari sektor mesin. Kalau ini jelas. Mesin Blade 125 FI benar-benar berbeda dengan Blade 110. Mulai dari piston, ring piston, silinder head hingga sistem pengabut bahan bakar semuanya berbeda. Belum lagi dudukan mesin dan knalpotnya. Keduanya nggak bisa saling tukar,” papar Endro Sutarno, Technical Service Training Instructor PT Astra Honda Motor (AHM) belum lama ini.
No caption
No credit
No caption

Panel speedometer dan knalpot juga nggak bisa tukeran. Bawah yang lama, atas yang baru nih!
Selanjutnya dari sektor bodi, keduanya juga memiliki sedikit ubahan di dudukan baut bodi samping. “Memang dari sisi tampilan hanya sedikit berubah yakni lekukan kisi bodi. Tapi karena engine mounting berubah, menjadikan dudukan baut bodi samping Blade 125 FI juga berbeda. Jadi nggak bisa saling tukar bodi samping,” urainya.

Perbedaan bahkan menjalar ke cover headlamp. Dimana versi terbaru Blade didesain untuk menyembunyikan kabel gas seperti New Revo dan Supra 125 X. Bagian atas cover lampu Blade 125 FI lebih tinggi buat menyembunyikan kabel. Nggak akan pas kalau di pasang ke model lawasnya.


 Mesin keduanya sangat berbeda. Jadi jangan salah beli spare partnya ya.
Terakhir, panel speedometer Blade 125 FI dengan iluminasi biru yang futuristik juga tak bisa asal pasang di Blade 110 yang mengandalkan kombinasi kelir merah dan krom. “Berbeda di indikator injeksinya,” pungkas pria ramah ini.

So, banyak juga kan bedanya? (motor.otomotifnet.com)


Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa