Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mau Lihat Kawasaki Ninja RR Mono Telanjang, Ini Bentuk Rangkanya!

billy - Senin, 17 Februari 2014 | 15:15 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Kawasaki Ninja RR Mono kembali hadir dengan desain rangka turbullar, meski bukan deltabox tapi diklaim memiliki banyak keunggulan. Biar enggak penasaran dengan bentuk rangkanya, langsung kita telanjangi. Tepatnya Kawasaki yang menelanjangi lalu membagikan fotonya hehee..
No caption
No credit
No caption


Sasis ini menggunakan material pipa untuk mendapatkan efek ramping, ringan dan kompak sesuai dengan tujuan pengembangan rangkanya yang mengacu pada Ninja 250RR. Masing-masing pipa yang digunakan diyakini telah dipilih agar kekuatannya tetap baik.

Pada bagian main frame misalnya, menggunakan high-tensile steel berdiameter 38 mm. Bagian ini sangat penting karena berpengaruh pada kekakuan dan dimensi yang keseluruhan motor yang kompak. Sedang pipa yang lain menggunakan material baja.

No caption
No credit
No caption

Sokbraker depan 37 mm, rem ada yang ABS dan non ABS. Setang di bawah segitiga bawah, terlihat sporty.

Di bagian suspensi, yang belakang monoshock dengan link atau Kawasaki biasa menyebutnya Uni-Trak. Sistem ini diklaim dapat menyerap getaran dengan lebih baik. Sokbraker belakang ini memiliki 5 setelan preload untuk mengakomodir bobot pengendara. Sedang yang depan pakai teleskopik 37 mm.

Lanjut ke rem, depan dan belakang sudah menggunakan disk brake. Bahkan ada juga versi yang lebih canggih dengan Antilock Brake System (ABS). Asiknya, versi non ABS dan ABS hanya beda 1 kg saja! 151 untuk yang non ABS dan 152 untuk yang ABS. Artinya perangkat ABS yang digunakan sangat ringan.

No caption
No credit
No caption

Modul ABS diyakini salah satu yang paling kecil di dunia. Bobotnya hanya beda 1 kilogram dari versi non ABS.
 

Suspensi belakang tunggal dengan sistem Uni-Trak, punya 5 setelan.
Rodanya pakai ukuran ban 100/80-17 di depan dan 130/70-17 di belakang. Lebar peleknya sedikit lebih kecil dari Ninja 250 2 silinder, yang depan pelek ukuran 2.75 inci sedang 3.5 inci di belakang. Pelek ini diklaim lebih ringan setengah kilogram bila dibandingkan dengan pelek Ninja 250 2 silinder.

Langsing ya! (motor.otomotifnet.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa