Kebetulan artis yang punya nama lengkap Martua Rumero Derby Nainggolan ini punya Honda GL 100. Tanpa basa-basi, Eri pun langsung membawanya ke bengkel. “Waktu itu setelah ketemu dengan Derby, saya langsung meluncur untuk mengambil motor,” ungkap Eri, pemilik 8910 Custom.
Artis sekaligus penyanyi yang single pertamanya berjudul Gelora Asmara itu cuma ingin motornya dirapikan. Karena konsepnya hanya ingin dirapikan dan simpel, Eri yang diberi kepercayaan hanya memanfaatkan part bolt on yang berada di bengkelnya.
Tangki tadi dipadukan dengan setang milik Kawasaki Ninja 150R yang cara pemasangannya dibalik. “Tujuannya sih agar ada kesan café racer klasik,” tambahnya.
Nah, kesan café racer klasik itu diperkuat dengan sepatbor belakang yang dipotong dan dipadukan lampu rem juga lampu sein milik Honda CB 100. Ditambah jok yang dibuat dari bahan kulit sintesis milik MB Tech, bikin kesan beda. “Rencananya, kelar ini Derby mau ngemodif lagi yang lebih ekstrem. Tapi, itu masih rahasia ya bro,” tutup Eri. (motorplus-online.com)
Ban depan : IRC 80/90-17
Ban belakang : IRC 90/90-17
Setang : Ninja 150R
8910 Custom : 0815-1432-5659
Editor | : | billy |
KOMENTAR