Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Subtitusi As Sok Jupiter di MX 135, Lebih Pendek!

billy - Rabu, 30 Maret 2011 | 08:40 WIB
No caption
No credit
No caption


 As Sok Jupiter-Z lebih pendek, tinggal pasang(kiri). Tabung sok MX lebih tinggi(kiri).
Buat bikin beda tampilan, ada juga pemilik Yamaha Jupiter MX 135 yang pendekan sok depan. Ya, motor jadi terlihat lebih nungging. Itu karena jarak sok dibuat lebih pendek lewat menaikkan posisi as sok.

Efek lain, jarak antara sepatbor depan dengan cover juga makin dekat. So, seperti terlihat tak ada ruang kosong lagi. Selain menggeser atau menaikan as sok, sebenarnya ada cara lain. “Pakai as sok Jupiter-Z,” bilang Uchay pemilik MX yang tinggal di Tanah, Kusir, Jakarta Selatan.

Betul! Sok milik Yamaha Jupiter-Z memang lebih pendek ketimbang as sok MX. Itu terlihat juga dari tabung sok yang diaplikasi bebek sport Yamaha berkapasitas 135 cc. Artinya, lebih panjang ketimbang bebek Yamaha yang 110 cc.

Karena as Jupiter lebih pendek, sisa as sok jadi enggak perlu melewati segitiga bawah lagi. Jadi, bagai pakai as sok standar tapi lebih pendek ya. “Juga enggak sulit buat pemasangan,” timpal pria bertubuh kurus putih dan berkulit putih ini.

Ya! Jupiter dan MX memiliki diameter as sok 21 mm. Jadi, enggak perlu cari karet atau sil tabung sok beda ukuran dong. Selain as, saran Uchay sekalian pakai per Jupiter. Enggak perlu potong ulir di per sok MX biar main lebih lembut. “Per Jupiter sedikit lebih pendek. Oli sok, kasih 55 ml,” akunya.  (motorplus-online.com)

Editor : billy

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa