Dalam memodifkasi supermoto dan trail nama Lerry Rahmat Rizky bolehlah disebut. Dia sudah mengibarkan bendera Caos Custom Bike (CCB) ini sejak 2004 yang lalu.
“Customer yang datang juga sudah hampir dari seluruh Indonesia, tidak hanya terpusat di Jakarta dan sekitarnya saja,” kata Lerry. Ini suatu bukti bahwa virus modifikasi sepeti ini sudah menasional.
Dalam membuat atau mengubah motor sport atau trail biasa ke bentuk supermoto bukanlah perkara gampang. “Bukan hanya sekadar ganti ban aspal, tapi kita juga harus sesuaikan variasi lain,” tambahnya.
|
Supaya semakin mendapat nilai plus maka sektor finishing juga wajib diperhatikan. “Misalnya pemilihan decal atau stiker bodinya,” kata pria yang juga aktif di komunitas Supermoto Owner ini. Untuk urusan harmonisasi seperti itu Lerry bolehlah dibilang salah satu ahlinya.
Motor-motor yang dimodifikasi di tempatnya memang sangat beragam. Mulai dari sport biasa seperti Tiger, Scorpio hingga trail murni. Misalnya KTM, Hyosung, Suzuki TS dan lain sebagainya.
Selain memodifikasi, bersama komunitasnya tadi Lerry juga aktif bikin kegiatan. Misalnya saja balapan di sirkuit gokart, Sentul. Selain itu mereka juga melakukan turing sampai Aceh.
“Kita ingin buktikan bahwa hasil modifikasi tadi tidak hanya buat pajangan, tapi layak pakai. Bahkan layak diajak balapan dan turing panjang,” katanya bersemangat.
Hasil karyanya juag sudah langganan tampil di berbagai media. So kalau bicara supermoto di Indonesia, CCB layak disambangi. (www.motorplus-online.com)
Caos Custom Bike
Jl. Pancoran Barat VIII, No. 6c, belakang komplek AURI, Pancoran, Jakarta
Telepon: (021) 70089400 / 0817-0089-400
Editor | : | billy |
KOMENTAR