Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Belum Kepikiran Hadirkan Etios Valco Matik

Senin, 18 Agustus 2014 | 15:08 WIB
No caption
No credit
No caption


Jakarta - Sudah setahun lebih sejak diluncurkan Maret 2013 lalu, Toyota Etios Valco sampai saat ini hanya tersedia versi transmisi manual saja. lalu kapan transmisi otomatisnya akan dihadirkan?

Ditanyakan hal tersebut, Direktur Marketing Toyota Astra Motor, Rahmat Samulo mengatakan, sampai saat ini pihaknya sama sekali belum kepikiran untuk menghadirkan Toyota Etios Valco matik.

"Belum, belum ada rencana, tapi kalau studi, kita terus mempelajari kemungkinan tersebut. Tergantung permintaan dari pasar," kata Samulo.

Etios Valco sendiri menjadi andalan Toyota disegmen citycar, dengan mesin berkapasitas 1.2 liter NR-FE yang sanggup memproduksi tenaga sebesar 80 dk dan torsinya 10.6 kgm. Mesin ini disandingkan dengan transmisi manual 5 percepatan.

Hanya tinggal Etios Valco saja disegmen citycar bermesin 1.2 liter yang belum menyuguhkan tipe transmisi otomatis, sementara pesaing-pesaingnya seperti Suzuki Splash, KIA Picanto, Honda Brio, semuanya sudah menyediakan transmisi otomatis. (mobil.otomotifnet.com)

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa