Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Melihat Konsep Supercar Retro di Era 70-an dari Alfa Romeo

Kamis, 24 Juli 2014 | 15:02 WIB
No caption
No credit
No caption

No caption
No credit
No caption

Jakarta - Nggak usah diragukan kalau melihat canggihnya mobil-mobil konsep modern saat ini. Tapi, bagaimana di era 70-an, sehebat dan secanggih apa mobil konsep di masa itu? Berikut Alfa Romeo coba menunjukkannya.

Adalah mobil konsep Alfa Romeo 33 Najavo. Dirancang tahun 1976. Seperti dilansir Autoevolution, hari ini (24/7) mobil konsep ini digarap di studio desain Berteno dengan rancang gaya desain yang benar-benar futuristik di jaman itu.

Serba tajam, dengan garis tegas, bodi aerodinamis khas mobil-mobil super saat ini. Mobil konsep ini menggunakan rangka tubular racing 33. Rangka tersebut dipadukan dengan bodi fiberglass, sehingga bobotnya hanya 870 kg. Berat tersebut masih sangat sesuai dengan standar bobot mobil performa saat ini.

Sementara mesin yang digendongnya berupa mesin 2.0 liter V8 90 derajat dengan sistem injeksi . Mesin ini sanggup menghasilkan tenaga sebesar 230 dk.

Satu lagi ftur menariknya, lampu utamanya bisa dilipat dan disimpan di bagian samping diatas fender. Ini nyeleneh, karena kebanyakan mobil super sejenis, biasanya melipat lampu di kap mesin. (mobil.otomotifnet.com) 

Editor :

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa